GridOto.com - Honda Indonesia meluncurkan dua mobil di segmen sedannya, City dan Civic RS.
Honda City tampil lebih elegan dibanding versi Hatchback RS. Namun sayangnya, Honda City ini dijual dengan harga yang cukup tinggi di Rp 355 juta, atau lebih mahal Rp 53 juta dibanding versi hatchback.
Bahkan dibanding Vios G AT, harganya juga cukup jauh mengingat Vios hanya dijual seharga Rp 283,3 juta.
Dalam hal ini, Toyota Vios punya kelebihan karena diproduksi di Tanah Air sehingga harga jualnya sudah termasuk keringanan PPnBM.
Baca Juga: Faktor yang Membuat Honda Civic RS Tenaganya Lebih Besar Dari Generasi Sebelumnya
Hal itu juga terjadi pada Honda Civic RS, harga jualnya bahkan mencapai Rp 567 juta.
Itupun jauh lebih mahal dari Toyota Corolla Altis Hybrid yang harganya hanya Rp 506 jutaan.
Padahal kalau melihat asalnya, antara Corolla Cross Hybrid dan Honda Civic RS sama-sama didatangkan dari Thailand.
Kira-kira apa kelebihan City dan Civic RS dibanding rivalnya? Simak ulasannya Aries Aditya Putra, Host dan Test Driver GridOto di video ini.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR