Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tak Sengaja Tabrak Pagani Huayra, Pengemudi Porsche Langsung Lemes, Endingnya Bikin Salut

Dida Argadea,Gayuh Satriyo Wibowo - Selasa, 2 November 2021 | 20:20 WIB
Tangkapan layar Porsche GT2 menabrak Pagani Huayra saat menjajal sirkuit
Instagram.com/porschempire
Tangkapan layar Porsche GT2 menabrak Pagani Huayra saat menjajal sirkuit

GridOto.com - Siapa sih yang enggak kepengin nyoba turun ke sirkuit kalau punya mobil sport.

Contohnya pengemudi Porsche GT2 RS berkelir silver ini.

Sayangnya, entah mungkin terlalu asyik atau justru gugup saat ngebut, mobil itu lepas kendali hingga menabrak sebuah Pagani Huayra.

Hal tersebut ditunjukkan melalui video unggahan akun Instagram @porschempire.

Dalam unggahan itu tampak beberapa sportcar hingga hypercar sedang asyik menjajal sirkuit.

Kejadian bermula saat Pagani Huayra terlihat akan memasuki tikungan chicane.

Saat hendak memasuki chicane, mendadak Porsche GT2 RS silver nyelonong begitu saja seperti hilang kendali.

Kondisi trek basa  ditengarai menjadi penyebab Porsche tersebut sulit dikendalikan hingga menabrak bodi samping Pagani Huayra.

 

Baca Juga: Ini Bahaya Naik Motor Pakai Sendal Yang Enggak Disadari Bikers

Akibatnya, pintu Pagani Huayra langsung terbuka akibat insiden tersebut.

Terbukanya pintu hypercar tersebut diduga memang bagian dari mekanisme keselamatan pengendara jika terjadi crash.

Editor : Dida Argadea
Sumber : Instagram.com/porschempire

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kap Mesin Perlu Dibuka Saat Berhenti di Rest Area? Begini Kata Bengkel

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa