GridOto.com - Modifikasi Honda Civic Estilo asal Thailand ini ternyata lebih dari sekadar eksterior dan kaki-kaki bergaya racing.
Bahkan serangkaian ubahan Honda Civic Estilo masih berlanjut ke dalam kabin dan upgrade dapur pacu dengan performa bengis.
Begitu kap mesin diangkat, terlihat unit keluarga B-Series yang sudah terpasang menggantikan jantung pacu asli Civic Estilo.
Baca Juga: Honda Civic Estilo Ganteng Dibalut Warna BMW M4, Berkaki Ciamik
Metode Frankenstein dengan menggabungkan blok mesin B20 dan head B16 dipilih sebagai formula utama engine swapnya.
Tak sekadar ganti mesin, sejumlah upgrade part upgrade seperti piston HKS dan muffler berbahan titanium juga sudah disuntikan.
Disempurnakan lagi oleh pasokan ECU dari A'PEXi Power FC, sehingga potensi output Civic Estilo ini meningkat hampir 200 dk.
Sebagai finishing dilakukan sentuhan wire tuck guna memberi kesan resik tanpa adanya kabel berseliweran di ruang mesin.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Boxzaracing.com |
KOMENTAR