Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha NMAX Lama Ini Pakai Injektor Ganda Plus Mesin Bore up 200cc

M Aziz Atthoriq - Kamis, 28 Oktober 2021 | 13:45 WIB
Yamaha NMAX berjubah kuning, upgrade mesin berontak 200cc
Aziz
Yamaha NMAX berjubah kuning, upgrade mesin berontak 200cc

GridOto.com - Pada artikel sebelumnya, kami sudah bahas ubah penampilan Yamaha NMAX lama milik bro Hendrik dengan jubah kuningnya yang mencolok.

Enggak mau dicap modal tampang doang, modifikasi Yamaha NMAX ini juga sudah upgrade bagian mesin biar makin ngacir.

"Kalau modif dari dulu sudah hobi. Nah motor ini gue bikin jadi sleeper, jadi tampilannya rapi simpel tapi mesinnya sangar," buka Hendrik kami wawancarai.

Baca Juga: Kaki-kaki Dicekoki Part Racing, Yamaha NMAX Kuning Makin Eye Catching

Tentu bukan hal mudah bikin racikan NMAX sleeper, hingga Hendrik mengganti berbagai part mesin orisinal dengan part racing aftermarket.

Yamaha NMAX cangkok bore up kit BRT 63mm
Aziz
Yamaha NMAX cangkok bore up kit BRT 63mm

Pilihan pertama Hendrik yang juga owner workshop ND Motor ialah menjejali bore up kit BRT dengan spek 63mm.

Bukan piston doang nih, Hendrik juga mengaku dirinya melakukan stroke up dan memperbesar ukuran klep motornya.

"Piston 63mm. Gue stroke up 4mm, terus klep gede pakai 23-19,5 batang 4,5, oh ya noken as juga gue custom," sambung Hendrik kepada GridOto Modif.

Baca Juga: Modifikasi Yamaha NMAX Tampil Sporty Dengan Warna Kuning Glowing

Kapasitas mesin melonjak, tentunya debit bensin wajib hukumnya ikut disesuaikan alias diperbesar.

Hendrik juga sudah memperbesar kapasitan throttle body (TB) bawaan plus downraft yang menonjol berada dalam bagasi motor.

Sangar banget! Bukan cuma satu, bro Hendrik mencangkok double injektor yang disemprotkan pada TB motor kuning kesayangannya ini.

trhottle body Yamaha NMAX reamer dan downraft plus double injektor
Aziz
trhottle body Yamaha NMAX reamer dan downraft plus double injektor

"Injektor gue pasang double, bisa dicopot pasang. Jadi kalau lagi butuh deras tinggal colok yang satunya aja," pamer Hendrik membuka jok motornya.

Baca Juga: Dijejali Sok USD dan Rem Kece, Yamaha NMAX Baru Ekspos Kaki Racy

Sementara, untuk urusan CVT pulley bawaan pun dicustom dikombinasikan dengan roller silang 9-13 gram, per CVT Xeon plus per sentri 2000 Rpm.

Bak dan jeroan CVT Yamaha NMAX dicustom
Aziz
Bak dan jeroan CVT Yamaha NMAX dicustom

Bukan hanya jeroannya saja, bak CVT pun ikut dicustom dan direpaint biru yang bikin tampilan makin sporty.

Sistem pendinginan mesin pun ikut diupgrade, seperangkat radiator BRD terlihat terpasang apik.

Yamaha NMAX pasang knalpot TZM
Aziz
Yamaha NMAX pasang knalpot TZM

Terakhir, ubahan performa motor dimaksimalkan dengan memasang ECU BRT Juken 5 Pro plus knalpot racing.

"Dengan spek sekarang melonjak jadi sekitar 200cc. Knalpotnya pakai TZM gue suka suaranya adem tapi kalau dibejek ya garang banget," klaim Hendrik saat kami temui di bengkelnya. Mantap bro!

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Musim Hujan Tiba-tiba Rem Motor Jadi Bunyi, Ternyata Ini Penyebabnya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa