Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Land Cruiser Prado Siap Off-road, Ganteng Dengan Bodi Jangkung

Luthfi Abdul Aziz - Selasa, 26 Oktober 2021 | 13:10 WIB
Modifikasi Toyota Land Cruiser Prado hasil racikan Roadhouse
Roadhouse
Modifikasi Toyota Land Cruiser Prado hasil racikan Roadhouse

GridOto.com - Toyota Land Cruiser Prado sebenarnya sudah punya tampilan maskulin, ganteng, sekaligus bercita rasa mewah.

Meski begitu, sentuhan modifikasi masih bisa diaplikasi agar tampang Toyota Land Cruiser Prado jadi lebih gagah dan menarik

Salah satunya seperti Toyota Land Cruiser Prado hasil garapan Roadhouse, Jepang yang berfokus merombak bodi dan kaki-kaki.

Baca Juga: Toyota Fortuner Kena Aura Prado, Tampang Macho, Ditopang Kaki Jangkung

Tampilan bumper depan modifikasi Toyota Land Cruiser Prado
Roadhouse

Tampang depan Prado jadi lebih aman karena sudah dilindungi bumper tubular berwarna oranye dan under guard di area kolong.

Pun dengan sentuhan hood scoop di kap mesin yang membuatnya terlihat lebih gagah dan kontras dengan kelir putih bawaan bodi.

Melihat ke sisi samping, tentu dibikin kekar dengan pasokan over fender bolt-on warna hitam dan side side kokoh model tubular.

Tampilan belakang modifikasi Toyota Land Cruiser Prado
Roadhouse
Tampilan belakang modifikasi Toyota Land Cruiser Prado

Beranjak ke bagian belakang, dipasangi bumper guard yang dilengkapi LED serta tangga sebagai akses naik ke bagian roof rack.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa