GridOto.com - Valentino Rossi telah menjalani balapan kandang terakhirnya pada MotoGP Emilia Romagna 2021, Minggu (25/10).
Usai balapan ini, Valentino Rossi tak lupa menyempatkan diri untuk menyapa para pendukung setianya di tribun sirkuit Misano.
Tidak hanya menyapa dari atas motor, Valentino Rossi juga sampai menghentikan motornya kemudian turun dan berjalan mendekati tribun.
Rossi bahkan sampai naik ke atas tyre barrier kemudian berkomunikasi dengan ribuan orang yang beratribut kuning di sana.
The Doctor memberikan beberapa kenang-kenangan buat fans yang beruntung di sana.
Rossi melempar kaos tangan dan helmnya juga kepada fans yang beruntung di tribun.
"Hari yang bagus untuk mengucap perpisahan kepada fans. Ada atmosfer hebat di sirkuit, dengan banyaknya fans, hari yang cerah. Aku sangat bahagia, hari yang indah dan menarik," ungkap Rossi dilansir GridOto.com dari Corsedimoto.com.
Valentino Rossi bisa dibilang tampil cukup bagus sepanjang balapan.
Meski start dari posisi terakhir, Rossi mampu merangsek pelan-pelan dan finis 10 besar.
"Aku tak masalah jika menangis. Hanya saja aku tak mudah untuk menangis. Aku menangis karena aku memulai balapan dari grid terakhir," kata Rossi sambil bercanda.
Rossi juga berterima kasih kepada rekan-rekannya yang sudah menyiapkan livery spesial untuknya.
"Aku tak biasanya suka kejutan, tapi itu adalah kejutan besar. Aku melihatnya pagi hari dan aku harus berterima kasih ke Uccio, Sky, dan seluruh anggota tim," jelasnya.
Begini video keseruan Rossi menyapa fans usai balapan MotoGP Emilia Romagna 2021
Memories that will last long after his retirement! ????@ValeYellow46 soaked up the applause from his loyal fans after his final home Grand Prix! ????#GrazieVale #EmiliaRomagnaGP ???? pic.twitter.com/ivJsPjj7GQ
— MotoGP™???? (@MotoGP) October 24, 2021
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | Twitter.com/MotoGP,Corsedimoto.com |
KOMENTAR