GridOto.com - Nissan Serena generasi keempat, atau yang lebih dikenal dengan nama Serena C26 sudah hadir di Indonesia sejak 2013 silam.
Itu berarti, usia Nissan Serena C26 saat ini sudah sekitar 8 tahun sejak pertama kali diluncurkan.
Karena usianya bisa dibilang tak lagi muda, sobat harus memperhatikan bagian kaki-kaki sebelum membelinya.
Sebab, komponen kaki-kaki adalah bagian yang harus diremajakan seiring dengan pemakaian, karena berkaitan langsung dengan kenyamanan berkendara.
"Memang salah satu masalah yang paling sering ditemui di Serena C26 itu ada di bagian kaki-kakinya," ucap Samsul Solihin, Kepala Mekanik bengkel spesialis Central Nissan saat ditemui GridOto.com, Jumat (15/10/2021).
Namun, Samsul mengatakan masalah kaki-kaki Nissan Serena C26 murni hanya karena faktor pemakaian saja.
"Kalau kaki-kaki sih masalahnya murni karena usia pakai aja, apalagi kalau pemiliknya sering lewat jalan rusak, ada lubang dihajar terus, nah itu kalau begitu biasanya lebih sering kena kaki-kakinya," kata Samsul.
Berdasarkan pengalamannya, Samsul menyebut ada beberapa komponen kaki-kaki yang paling sering bermasalah.
Baca Juga: Seken Keren - Calon Pemilik Wajib Tahu, Ini Loh Rekomendasi BBM untuk Nissan Serena C26
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
KOMENTAR