Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Foto Mirip Toyota Avanza Terbaru Bocor. Launching Awal November?

Bimo Aribowo - Sabtu, 16 Oktober 2021 | 13:31 WIB
Tampang depan Toyota Avanza Veloz yang bocor di social media. Mirip Corolla Cross?
Istimewa
Tampang depan Toyota Avanza Veloz yang bocor di social media. Mirip Corolla Cross?

GridOto.com - Foto-foto yang disinyalir sebagai Toyota Avanza terbaru muncul di social media pada Sabtu, 16 Oktober 2021.

Netizen langsung ramai membahas generasi terbaru Avanza tersebut.

Tampak bagian depan mirip dengan Toyota Corolla Cross. Sampingnya serupa dengan Mitsubishi Xpander dengan desain floating roof.

Begitu pula dengan desain lekukan fender. Mirip Xpander ya?

Di buritan tampak jelas emblem Veloz memanjang. Belum diketahui apakah Veloz akan jadi varian tersendiri atau jadi varian tertinggi di Avanza.

Menariknya ada emblem Q yang kerap dipakai Toyota untuk menamakan varian tertingginya.

Dimensinya terlihat lebih panjang dari Avanza lama. Namun kami belum bisa memastikan apakah ini efek kamera atau karena posturnya yang lebih pipih.

Bagian dalam juga terlihat memakai desain 2 warna atau two tone. Material plastik keras terlihat di beberapa bagian seperti dasbor dan door trim.

Emblem Veloz dan varian Q terlihat jelas
Emblem Veloz dan varian Q terlihat jelas

Paling menarik perhatian adalah layar monitor di tengah dasbor. Sedangkan panel AC sudah digital tanpa jelas apakah sudah climate control atau belum.

Pastinya ada tombol start/stop mesin yang menandakan sudah keyless entry. Pun dengan tombol rem parkir yang sudah model elektronik.

Desain setir mengikuti desain model-model Toyota terkini dengan balutan kulit yang dijahit.

Veloz Q dicurigai sebagai varian tertinggi masih berbalut material fabric
Istimewa
Veloz Q dicurigai sebagai varian tertinggi masih berbalut material fabric

Ada tombol pengatur di sisi kiri-kanannya yang umumnya untuk mengontrol MID ataupun monitor dasbor.

Dalam foto-foto yang bocor tersebut juga tampak jok paduan material kulit dengan fabric di bagian tengahnya. Motif berbeda warna hitam dan krem terang.

Dasbor 2 warna atau two tone dengan layar monitor besar
Dasbor 2 warna atau two tone dengan layar monitor besar

Istimewanya, rem belakang yang di model sebelumnya memakai model teromol, sekarang berganti piringan (disc).

Gosip yang beredar, Toyota Avanza baru ini akan memakai sistem gerak roda depan dan transmisi otomatis CVT.

Rem belakang teromol digantikan model disc
Istimewa
Rem belakang teromol digantikan model disc

Ramai dikabarkan Toyota Avanza baru ini akan diluncurkan di awal bulan depan atau minggu pertama November 2021.

Kita tunggu calon mobil sejuta umat ini.

Editor : Bimo Aribowo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ban Mobil Bocor Samping Sudah Enggak Bisa Ditambal, Ini Alasannya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa