Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Isuzu D-Max Ekspos Pesona Racing, Andalkan Pelek TE37 dan Serat Karbon

Luthfi Abdul Aziz - Sabtu, 16 Oktober 2021 | 15:45 WIB
Modifikasi Isuzu D-Max bergaya racing hasil garapan Panda Zing, Thailand
Boxzaracing
Modifikasi Isuzu D-Max bergaya racing hasil garapan Panda Zing, Thailand

GridOto.com - Modifikasi pikap kabin ganda tidak sekadar bergaya off-road, tapi bisa dikemas agresif mengadopsi konsep racing.

Lihat saja modifikasi Isuzu D-Max hasil garapan Panda Zing yang pilih tampil beda dan agresif dengan nuansa racing yang kental.

Bengkel asal Thailand ini sukses menciptakan kesan racing pada Isuzu D-Max ini lewat sejumlah ubahan yang terbilang minimalis.

Baca Juga: Isuzu D-Max Lawas Centil Tapi Racing, Padukan Kelir Pink dan Serat Karbon

Modifikasi Isuzu D-Max bergaya racing pakai serat karbon di eksterior
Boxzaracing
Modifikasi Isuzu D-Max bergaya racing pakai serat karbon di eksterior

Dari eksterior misalnya, kesan racing dihadirkan dari penggantian kap mesin asli dengan model lebih agresif berbahan serat karbon.

Tak hanya kap mesin, elemen serat karbon lainnya juga menempel di kedua pintu kanan dan kiri, bahkan ke bagian bak belakang.

Perubahan lain pada bodi adalah pemasangan spion mungil dari Craft Square dan sisipan decal Panda Zing di kedua sisi samping.

Tampilan belakang modifikasi Isuzu D-Max bergaya racing
Boxzaracing
Tampilan belakang modifikasi Isuzu D-Max bergaya racing

Lepas dari sektor bodi, aura racing pikap kabin ganda ini makin terpancar berkat ubahan yang diberikan pada bagian kaki-kaki.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Chery J6 Edisi Batik Cuma Ada Satu di Indonesia, Enggak Semua Orang Bisa Punya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa