GridOto.com - Cara mengemudi sebuah Toyota Kijang Innova menjadi perdebatan warganet.
Pasalnya, MPV keluaran merek berlogo tiga oval tersebut dianggap tak memberikan jalan kepada ambulans yang hendak melintas.
Hal tersebut terlihat pada unggahan akun Instagram @otomotifweekly pada Kamis (14/10/2021).
Dalam postingan tersebut terlihat video direkam oleh seseorang yang berada di dalam ambulans.
Saat hendak melintas, lajunya terhalang oleh sebuah Toyota Kijang Innova berkelir hitam.
Ambulans sudah menyalakan sirene tanda kendaraan dengan prioritas hendak melintas.
Namun Toyota Kijang Innova tersebut tak kunjung memberikan jalan.
Hal tersebut mengundang berbagai tanggapan dari warganet.
Baca Juga: Pakai Strobo dan Sirine Menyerupai Motor Patwal, Honda Vario Pengawal Ambulans Ini Ditilang Polisi
Ada yang menilai Toyota Kijang Innova tersebut berlaku arogan di jalan.
"Nanti dia sadar kalau dia di posisi pasien darurat terus dihalangi," ujar @jacky.0717.
"Innova berulah kembali," kata @williemeka.
Namun tak sedikit netizen yang beranggapan bahwa Toyota Kijang Innova juga kesulitan untuk memberikan space cukup kepada ambulans untuk melintas.
Pasalnya, kondisi jalan sedang padat dan dan tak ada ruang cukup untuknya masuk ke lajur kiri.
"Sepertinya dia sudah mau minggir tapi jalan penuh. Makanya dia melaju lebih kencang supaya ambulans bisa lebih cepat," duga @noerdjananto.
Pendapat tersebut senada dengan perkiraan @_bejo_u.
"Dia mau ke kiri bingung kali. Penuh begitu," ungkapnya.
Kalau menurut kalian bagaimana sob?
View this post on Instagram
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | instagram.com/otomotifweekly |
KOMENTAR