Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tips Beli Mobil Bekas, Kuras Tangki Bahan Bakar Bisa Cegah Hal Ini

Radityo Herdianto - Kamis, 14 Oktober 2021 | 12:00 WIB
Kuras Tangki Mobil Bisa Hindari Efek Mogok Karena Bensin Basi
Rendy
Kuras Tangki Mobil Bisa Hindari Efek Mogok Karena Bensin Basi

GridOto.com - Tips beli mobil bekaskuras tangki bahan bakar bisa cegah hal yang tidak diinginkan.

Kuras tangki bahan bakar mobil bekas bisa jadi tindakan preventif cegah kerusakan mesin.

Dengan kuras tangki bahan bakar mobil bekas, kualitas bahan bakar bisa lebih terjamin.

Syaifur Rohman selaku Service Advisor bengkel resmi Honda Permata Hijau, Jakarta Selatan menekankan hal yang ditakutkan dari kondisi tangki bahan bakar mobil adalah adanya kandungan air.

"Air itu terbentuk dari hasil kondensasi bahan bakar dengan udara di dalam tangki," terangnya.

Kuras Tangki Mobil Bisa Hindari Efek Mogok Karena Bensin Basi
Rendy
Kuras Tangki Mobil Bisa Hindari Efek Mogok Karena Bensin Basi

Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Biaya Perbaikan Power Window yang Rusak

"Apalagi kalau tangki bahan bakar sering dibiarkan kosong," terusnya.

Air inilah yang bisa membuat filter bahan bakar cepat kotor, bahkan bisa masuk ke saluran pembakaran mesin.

Tentu bisa jadi potensi bahaya water hammer mesin jika ikut terbakar.

"Kuras tangki mobil juga dibutuhkan untuk membersihkan tangki bahan bakar dari endapan kotoran bekas pemakaian sebelumnya," ujar Syaifur.

"Setelah dikuras, bahan bakar di dalam tangki akan lebih bersih," sambungnya.

Posisi Cover Fuel Pump Mitsubishi Mirage di Bawah Jok Baris Kedua
Radityo Herdianto / GridOto.com
Posisi Cover Fuel Pump Mitsubishi Mirage di Bawah Jok Baris Kedua

Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Ini Sejumlah Manfaat Perawatan Purging Mesin

Kondisi ini bisa membuat komponen fuel pump hingga filter bahan bakar jadi lebih awet.

Karena tidak perlu kerja ekstra untuk menyaring kotoran berat dari endapan di dalam tangki.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Berteduh di Bawah Flyover Adalah Musibah, Pemotor Bisa Kena Denda Seperempat Juta

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa