Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Segini Kapasitas Oli Mesin yang Dibutuhkan Daihatsu Rocky 1.2L

Radityo Herdianto - Kamis, 14 Oktober 2021 | 10:00 WIB
Mesin Daihatsu Rocky 1.2L
Radityo Herdianto / GridOto.com
Mesin Daihatsu Rocky 1.2L

GridOto.com - Berapa kapasitas oli mesin yang dibutuhkan Daihatsu Rocky 1.2L?

Tentu jadi pertanyaan bagi Anda yang ingin meminang Daihatsu Rocky 1.2L dan ingin tahu kapasitas oli mesinnya.

Menggunakan mesin baru, kapasitas oli mesin Daihatsu Rocky 1.2L sedikit lebih kecil ketimbang mobil 1.200 cc lainnya.

Disebutkan oleh Ahmad Marko, Workshop Head bengkel resmi Astra Daihatsu Bintaro di Tangerang Selatan, kapasitas oli mesin mobil ini adalah 3,6 liter.

"Kapasitas 3,6 liter jika penggantian oli berbarengan dengan filter oli," sebutnya.

Daihatsu Genuine Oil 0W-20 Fully Synthetic
Radityo Herdianto / GridOto.com
Daihatsu Genuine Oil 0W-20 Fully Synthetic

Baca Juga: Transmisi D-CVT Daihatsu Rocky Perlu Perawatan Khusus? Ini Jawabannya

"Kalau tanpa ganti filter oli, kapasitas oli mesinnya 3,4 liter," tambahnya.

Spesifikasi oli mesin yang direkomendasikan adalah Daihatsu Genuine Oil fully synthetic 0W-16 dan 0W-20.

Memang spek oli mesin mobil 0W-16 masih jarang ditemui di Indonesia.

Namun Ahmad menilai spesifikasi 0W-20 masih aman untuk pemakaian harian.

"Yang terpenting adalah jenis oli encer dengan base oil full sintetik," tekannya.

Tutup Oli Mesin Daihatsu Rocky 1.2L
Radityo Herdianto / GridOto.com
Tutup Oli Mesin Daihatsu Rocky 1.2L

Baca Juga: Mesin Baru Daihatsu Rocky 1.2L Bikin Radius Putar Kecil, Kok Bisa?

Daihatsu Genuine Oil 0W-20 dikenakan harga Rp 120 ribu per liter.

Dalam sekali penggantian dibutuhkan setidaknya 4 liter oli, total harganya adalah Rp 480 ribu.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa