Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hyundai Bintaro Diresmikan Hari Ini, Jadi Dealer Ke-53 yang Beroperasi

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Senin, 11 Oktober 2021 | 18:36 WIB
Dealer Hyundai Bintaro
Vedhit/GridOto.com
Dealer Hyundai Bintaro

GridOto.com - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) dan mitra dealer, PT Auto Maju Sentosa sebagai bagian dari kemitraan strategis pertama mereka, meresmikan dealer terbaru hari ini, Senin (11/10/2021).

Dealer Hyundai Bintaro ini berlokasi di Jl. CBD blok CE No B-03, Parigi, Kec. Pondok Aren, Tangerang Selatan.

Hingga hari ini, Hyundai telah memiliki 53 dealer resmi yang telah beroperasi.

Hyundai Indonesia sendiri menargetkan untuk mencapai hingga 100 gerai dealer hingga akhir 2021.

Sung Jong Ha, President Director PT Hyundai Motors Indonesia dalam peresmian showroom tersebut menyampaikan, ini adalah kolaborasi pertama dan sangat mengapresiasi PT Auto Maju Sentosa sebagai dealer partner.

"Kami sangat mengapresiasi untuk Hyundai Bintaro yang telah mendukung perjalanan kami di Indonesia. Kami berharap dengan kerjasama ini, Hyundai dan mitra dealer dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada pelanggan Hyundai," ujar Sung Jong Ha, Senin (11/10/2021).

Beroperasi di bawah manajemen PT Auto Maju Sentosa, Hyundai Bintaro tentunya akan dilengkapi dengan fasilitas penjualan, servis, dan suku cadang atau layanan 3S, serta telah terintegrasi dengan program Click-to-Buy (CTB).

Hyundai Bintaro juga menyediakan Charging Station bagi pelanggan mobil listrik yang ingin mengisi daya mobilnya untuk aktivitas sehari-hari.

Baca Juga: Kelakuan Sales VW Ini Gokilnya Enggak Ketulungan, Tega Banget Sama Mobil tapi Justru Dipuji Netizen

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa