Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Minat Setup Knalpot Seperti di Suzuki Katana Jejelogy, Segini Biayanya

Aditya Pradifta - Senin, 11 Oktober 2021 | 18:05 WIB
Modifikasi Suzuki Katana milik Jejelogy makin loncer dengan knalpot dari ORD Exhaust
Inne
Modifikasi Suzuki Katana milik Jejelogy makin loncer dengan knalpot dari ORD Exhaust

GridOto.com - Modifikasi Suzuki Katana kepunyaan Jejelogy sudah upgrade performa mesin dan didukung penggantian knalpot.

Racikan knalpot di Suzuki Katana ini juga enggak sembarangan karena pakai produk lokal ORD Exhaust.

"Penasaran juga sebetulnya sama produk lokal dan memang ini (ORD Exhaust) salah satu yang saya pengin banget pasang, dan momennya pas di Katana ini," ucap pria yang akrab disapa Jeje ini.

Header 4-1 panjang berbahan stainless dari ORD Exhaust
YouTube/GridOto Modif
Header 4-1 panjang berbahan stainless dari ORD Exhaust
Konfigurasinya dimulai dari header 4-1 berbahan stainless, "Header pakai 4-1 panjang bahan stainless diameter 1,5 inci. Kolektor 2 inci," terang Odi Rachmat, bos ORD Exhaust.

"Ini pakai 4-1 panjang karena dia (Suzuki Katana) ini buat off-road dan bodinya ringan," sambungnya mempertegas.

Mesin F10 berkapasitas 1.000 cc milik Suzuki Katana
YouTube/GridOto Modif
Mesin F10 berkapasitas 1.000 cc milik Suzuki Katana
Harga header 4-1 panjang berbahan stainless dibanderol ORD pada angka Rp 5,5 juta.

Baca Juga: Suzuki Katana Rally Look Jejelogy Tarikan Asyik Kena Sentuh Minimalis

"Bisa segitu harganya karena berbahan stainless. Terus pembuatannya juga stick welding, pengelasannya semi robotic. Flang-nya juga full stainless," ungkap Odi.

Pasang resonator Venturi untuk tingkatkan torsi
YouTube/GridOto Modif
Pasang resonator Venturi untuk tingkatkan torsi
Kemudian dipasang juga resonator Venturi berbahan stainless yang dirancang khusus untuk meningkatkan torsi. Resonator Venturi ini dibanderol pada angka Rp 950 ribu.

Racikan terakhir yakni muffler V2S dengan karakter suara lebih 'cempreng'.

"Muffler V2S yang karakter suaranya cempreng, cocok buat karakter Jimny yang kapasitas mesinnya kecil dan frekuensi tinggi, apalagi tipikal-tipikal off-road," jelasnya lagi.

Mesin milik Suzuki Katana milik Jejelogy dengan knalpot dari ORD Exhaust
YouTube/GridOto Modif
Mesin milik Suzuki Katana milik Jejelogy dengan knalpot dari ORD Exhaust
Muffler V2S ini dibanderol pada harga Rp 1,5 juta.

Terakhir yang enggak kalah penting ialah pipa-pipa yang ditambahkan juga dengan banderol hingga Rp 1,8 juta (include pasang).

Jika ditotal, keseluruhan biaya modifikasi knalpot ORD Exhaust pada Suzuki Katana Jejelogy mencapai angka Rp 9,75 juta.

"Itu kalau harga satuan dan yanh sama persis sama Katana punya Jeje. Kalau misal langsung beli full set langsung kami kasih diskon 5%," pungkas Odi.

Rincian harga dan spesifikasi

Header 4-1 panjang (stainless) Rp 5,5 juta

Resonator Venturi (torsi) Rp 950 ribu

Muffler V2S Rp 1,5 juta

Pipa-pipa Rp 1,8 (include pasang)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Begini Cara Melepas Ban Serep Innova Zenix, Kuncinya Ada di Balik Karpet Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa