GridOto.com - Pembalap tim Aston Martin, Sebastian Vettel, memakai strategi yang benar-benar berbeda dibanding pembalap lain saat balapan F1 Turki 2021.
Keduanya pun menarik perhatian banyak orang, lantaran melakukan pergantian ban slick ketika balapan memasuki lap 36.
Tampak ada unsur spekulasi, bahwa trek akan cepat mengering dan ban slick bisa saja jadi pilihan ampuh.
Sayangnya, strategi tersebut ternyata kesalahan besar yang dibuat oleh Vettel dan Aston Martin.
Vettel pun tidak bisa melaju dengan baik di trek yang masih basah, hingga akhirnya memilih melakukan pit stop lagi untuk ganti ke ban intermediate.
"Sebenarnya kesalahan bersama, tapi pada akhirnya akulah yang membuat keputusan dan aku ingin mencobanya," ungkap Vettel dilansir GridOto.com dari Planet F1.
"Aku mengira ban kering akan bagus, tapi ternyata aku tidak bisa melakukannya dan tidak ada grip. Kehilangan banyak waktu dan itu tak berhasil," tegas juara dunia 4 kali ini.
Baca Juga: Ini Akibatnya Kalau Lewis Hamilton Enggak Ganti Ban di Balap F1 Turki 2021
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | planetf1.com |
KOMENTAR