Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Harga Minyak Dunia Menguat, Ini Alasan Harga Pertamax Masih Stabil di Rp 9.000 Ketimbang BBM Non Subsidi Lainnya

Harun Rasyid - Sabtu, 9 Oktober 2021 | 18:15 WIB
Ilustrasi SPBU Pertamina
Istimewa
Ilustrasi SPBU Pertamina

GridOto.com - Harga minyak dunia terpantau menguat pada akhir perdagangan di Sabtu pagi WIB sebagai akibat krisis energi global yang belum mereda.

Sebagai contoh, minyak mentah WTI naik 4,6 persen dan minyak mentah Brent naik sebesar 3,9 persen pada minggu ini.

Meski begitu, produsen BBM di dalam negeri semisal Pertamina justru kembali menyesuaikan harga produk BBMnya semisal Pertamax Turbo.

Kali ini, Pertamax Turbo telah mengalami penurunan Rp 300 per liter atau harganya menjadi Rp 12.000 per liter sejak 2 Oktober 2021.

Sebelumnya, Pertamina sempat menaikkan harga BBM non subsidi tersebut pada September 2021 dari Rp 9.850 menjadi Rp 12.300 per liter.

Waktu itu, Pertamina juga sempat menaikan harga Pertamina Dex dari Rp 10.200 menjadi Rp 11.150 per liter.

Sementara harga BBM non subsidi Pertamina lainnya yaitu Pertamax, hingga kini tetap stabil di Rp 9.000 per liter.

Sedangkan untuk BBM dengan RON 92 dari brand lain seperti Shell Super, sudah Rp 11.550 per liter di Jakarta, Banten dan Jawa Barat.

Baca Juga: Biar Enggak Penasaran, Ini Alasan Pertamina Tidak Jual BBM Subsidi Di SPBU Mini Pertashop

Editor : Fendi
Sumber : Kompas.com,shell.co.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa