GridOto.com – Daftar pembalap F1 2022 hampir penuh, hanya menyisakan satu tempat yaitu di tim Alfa Romeo Racing. Antonio Giovinazzi yang terancam masa depannya malah cuek.
Ada dua nama yang disebut-sebut sebagai pengganti Antonio Giovinazzi untuk menemani Valtteri Bottas di musim balap F1 2022.
Yaitu juara Formula E 2020-21 Nyck de Vries dan Guanyu Zhou yang kabarnya akan meninggalkan balap F2 akhir musim ini.
Antonio Giovinazzi menyatakan bahwa dirinya tidak mau terlalu pusing dengan hal itu alias cuek atau masa bodoh lah.
"Untuk saat ini saya ingin berkonsentrasi mempertahankan tempat saya di Formula 1,” kata Antonio Giovinazzi di Formulapassion.it.
“Jika itu tidak berhasil, saya akan mulai memikirkan tahun depan,” lanjutnya dikutip GridOto.com dari gpblog.com (1/10/2021).
“Tapi untuk saat ini saya hanya ingin berkonsentrasi pada tugas saya,” sebutnya.
Pembalap Italia ini bilang, diskusi mengenai masa depannya bukan urusan dia, tetapi bos tim Alfa Romeo, Frederic Vasseur.
Baca Juga: Mick Schumacher dan Nikita Mazepin Tetap di Tim Haas, Tinggal 1 Tempat Kosong Nih
“Satu-satunya hal yang bisa saya lakukan adalah balapan dan mendapatkan lebih banyak point. Saya harap itu cukup," ujar Antonio Giovinazzi.
Kabar terbaru, Frederic Vasseur mengatakan Antonio Giovinazzi masih memiliki kesempatan untuk menyelamatkan kursinya.
Jika Giovinazzi bisa terus meningkatkan performanya dan mendapatkan hasil bagus untuk tim di balapan-balapan berikutnya.
Setelah menjalani 15 balapan tahun ini, Antonio Giovinazzi baru mengoleksi 1 point dari hasil finish di urutan sepuluh F1 Monako 2021, Mei lalu.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | gpblog.com |
KOMENTAR