GridOto.com - Seken Keren kali ini akan mengulas Honda Personal Comfort Xaloon (PCX) lansiran 2010 hingga 2015.
Honda PCX ini hadir di Indonesia secara Completely Build Up (CBU) dari Thailand dengan kubikasi mesin 125 cc hingga tahun 2012.
Setelah itu PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan Honda PCX CBU Thailand dengan mesin yang lebih besar yaitu 150 cc.
Di masanya, Honda PCX CBU Thailand ini dikenal sebagai skuter matik (skutik) yang cukup mewah dengan harga baru Rp 30 jutaan.
Dari desainnya, PCX 125 maupun 150 CBU Thailand masih tampak elegan dengan bodi depan membulat hingga desain bodi belakang yang tampak mengalir namun cukup tegas.
Menurut Muhammad Ikim, owner bengkel spesialis motor matikz RI Matic Shop & Service di Jakarta Timur, Honda PCX CBU Thailand masih terbilang keren untuk dikendarai di masa sekarang.
"PCX lawas ini masih keren kok, apalagi dia terkenal bandel dan mewah. Model dan teknologinya juga enggak ketinggalan zaman karena sudah fuel injection, mesin sudah pakai teknologi eSP, ada Idling Stop System (ISS) dan ACG Starter yang dikenal halus seperti matik Honda saat ini," ujarnya kepada GridOto.com, Sabtu (2/10/2021).
Ikim mengatakan, harga Honda PCX 125 hingga PCX 150 juga sudah cukup terjangkau mulai belasan juta rupiah.
Baca Juga: Membelot, Honda PCX CBU Dibikin Belang Bertema Valentino Rossi
Baca Juga: Gimana Performa Mesin All New Honda PCX 150 Dibanding Pendahulunya?
"Harga Honda PCX 125 CBU Thailand ini Rp 16 juta hingga Rp 20 jutaan. Sedangkan harga Honda PCX 150 CBU Thailand sekitar Rp 18 juta hingga Rp 22 jutaan tergantung kondisi," jelas pehobi Honda PCX tersebut.
"Sementara jika kondisinya sudah banyak modifan dengan aksesori atau part branded, harga PCX 150 Thailand bisa Rp 30 jutaan," sebut Ikim.
Dari pantauan GridOto.com di situs juak beli kendaraan, harga Honda PCX CBU Thailand bekas berkisar Rp 18 juta hingga Rp 35 jutaan tergantung kondisinya.
Ikim menambahkan, Honda PCX CBU Thailand baik 125 cc maupun 150 cc masih menarik untuk dipinang.
"Motor ini sampai sekarang cukup nyaman baik untuk harian dan touring jarak dekat maupun jauh juga oke. Kebetulan saya juga pakai PCX Thailand dan jarang bermasalah jika dirawat dengan benar," tutupnya.
Soal perawatan, harga spare part dan penyakit dari matik berbodi gambot ini akan dibahas dalam artikel Seken Keren Honda PCX selanjutnya.
Editor | : | Fendi |
KOMENTAR