Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ramaikan Liga Irit 2021, Segini Harga KIA Sonet Tipe 5-Seater dan 7-Seater OTR Jakarta

Gayuh Satriyo Wibowo - Rabu, 29 September 2021 | 15:00 WIB
Ilustrasi KIA Sonet
Gayuh Satriyo Wibowo/GridOto.com
Ilustrasi KIA Sonet

GridOto.com - KIA Sonet turut meramaikan Liga Irit 2021 yng digelar GridOto.com.

Selain KIA Sonet ada sejumlah merek lain mulai dari Honda Brio Satya, Hyundai Santa Fe, hingga Toyota Raize, dalam Liga Irit 2021.

KIA Sonet yang digunakan dalam Liga Irit 2021 adalah tipe Premiere IVT, yang merupakan varian tertinggi.

Sebaga informasi, SUV berbodi kompak ini mengusung mesin baru dengan teknologi Smartstream, yang oleh KIA di klaim secara struktur fokus pada efisiensi bahan bakar.

Mesin ini berkapasitas 1.497 cc 4-silinder segaris dengan teknologi Dual CVVT.

Ilustrasi KIA Sonet
Harun/GridOto.com
Ilustrasi KIA Sonet

Dalam pengujian Liga Irit 2021, KIA Sonet yang dipakai menggunakan transmisi Intelligent Variable Transmission IVT (CVT).

Powernya tembus 115 dk pada 6.300 rpm dengan torsi puncak 144 Nm di 4.500 rpm yang disalurkan ke roda depan sebagai penggerak alias FWD.

Pengujian dilakukan dengan jarak tempuh 121 Km dan kecepatan rata-rata 30 Km/jam.

Baca Juga: Layak Ditiru Digimod Kia Sonet Bodi Lebar Dengan Atap Pasang Roof Box

Hasilnya, konsumsi bahan bakar SUV berbodi kompak ini tembus 15,47 Km/liter.

Selain performa, mobil ini juga memiliki sederet fitur sebagai nilai jualnya.

Seperti 6 buah airbag, 6 pilihan mode berkendara, Keyless Entry, Hill Assist Control, Anti-lock Braking System, sampai Electronic Stability Control.

Oh iya, meski dimensinya kecil yakni 4.120 mm x 1.790 mm x 1.615 mm (PxLxT) KIA Sonet tak hanya hadir dengan kapasitas 5-penumpang saja.

Kia Sonet 7-seater Smart MT
Trybowo Laksono
Kia Sonet 7-seater Smart MT

Ada opsi 7-seater agar dapat menampung penumpang lebih banyak meski ruang untuk penumpang di bangku paling belakang tak terlalu lega.

Soal harga, KIA Sonet dibanderol mulai dari Rp 193 juta untuk tipe 5-seater Standard M/T.

Sedangkan yang paling mahal adalah tipe 7-seater Premiere A/T.

Untuk lebih jelasnya, berikut daftar harga KIA Sonet OTR Jakarta pada September 2021.

Baca Juga: Modifikasi KIA Sonet Nyentrik Berjubah Oranye, Kabin Dikemas Minimalis

Tipe Harga
5-Seater  
Standard M/T Rp 193 juta
Active M/T Rp 204,5 juta
Smart M/T Rp 238,5 juta
Smart iVT Rp 251,5 juta
Dynamic iVT Rp 265 juta
Premiere iVT Rp 289 juta
7-Seater  
Standard M/T Rp 199 juta
Smart M/T Rp 245,5 juta
Smart A/T Rp 258,5 juta
Dynamic A/T Rp 272 juta
Premiere A/T Rp 296 juta

Disclaimer

* Harga dilansir dari situs resmi Kia.com
** Harga tidak mengikat, sewaktu - waktu dapat berubah
*** Harga OTR DKI Jakarta

Editor : Dida Argadea
Sumber : kia.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cuma Ada 30 Unit, Cukup Bayar Rp 2 Juta Bisa Punya Helm Pecco Bagnaia

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa