Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pelat Kopling Transmisi Matik Bisa Habis, Ternyata Ini Penyebabnya

Ryan Fasha - Rabu, 29 September 2021 | 20:00 WIB
Kondisi plat kopling transmisi matik mobil
Kondisi plat kopling transmisi matik mobil

GridOto.com - Transmisi matik pada mobil masih menggunakan pelat kopling.

Baik itu tipe transmisi matik konvensional maupun Continously Variable Transmission (CVT).

Pelat kopling pada transmisi matik bertugas mentransfer putaran mesin.

Seiring pemakaian, pelat kopling ini akan mengalami keausan.

Kausan plat kopling salah satu faktor penyebabnya adalah kualitas oli transmisi.

Plat kopling transmisi matik bermasalah
Plat kopling transmisi matik bermasalah

Baca Juga: Dipakai di Honda BR-V Terbaru, Begini Cara Kerja Transmisi Matik CVT

"Sering kali keausan plat kopling transmisi matik itu disebabkan oleh oli transmisi yang sudah jelek tapi tetap dipakai," buka Supriyanto atau akrab disapa Ucup dari bengkel Rizky Automatic, spesialis perbaikan transmisi matik.

"Oli transmisi yang kualitasnya sudah menurun menyebabkan friksi pada pelat kopling semakin tinggi," tambahnya.

Selain itu juga, oli transmisi yang sudah teroksidasi membawa banyak gram halus.

Gram halus ini menyebabkan gesekan berlebih pada  pleat kopling.

Oleh karena itu, penting hukumnya memperhatikan kualitas oli transmisi.

Oli Transmisi CVT dan ATF
Radityo Herdianto / GridOto.com
Oli Transmisi CVT dan ATF

Baca Juga: Begini Cara Pakai Transmisi Matik yang Benar di Turunan Curam

"Cukup ganti oli transmisi matik setiap 30.000 km sampai 40.000 km sudah cukup membuat pelat kopling jauh lebih awet," jelas pria yang bengkelnya ada di Pulogebang, Jakarta Timur.

"Pelat kopling umumnya bisa bertahan di atas 100.000 km jika transmisi matik mobil dirawat dengan baik," tutup Ucup.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Inilah Penyebab Ganti Gigi di Motor Sport Keras, Jadi Susah Masuk

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa