GridOto.com - Pemilik Honda Brio yang bosan dengan desain setir mobilnya, bisa melakukan upgrade menggunakan setir mobil lain.
Menurut Lili Fitriana Kuswara, Mekanik Rafi Mobil bengkel spesialis setir di Jakarta Selatan, pengguna Honda Brio bisa mengganti setir mereka dengan kepunyaan Jazz generasi kedua (GE8) atau generasi ketiga (GK5).
"Kalau Honda Jazz GE8 dia plug n play (PnP) alias enggak perlu ada yang diubah, biayanya sekitar Rp 6,5 juta," ucap Lili kepada GridOto.com, Sabtu (25/9/2021).
Sedangkan, untuk setir Honda Jazz GK5 biayanya berkisar di angka Rp 7,5 juta.
"Kalau Honda Jazz GK5, model setirnya sama dengan HR-V. Untuk model standar biayanya sekitar Rp 7,5 juta all in," tukasnya.
Namun, penggantian setir Jazz GK5 di Honda Brio tidak bisa dilakukan secara langsung tanpa ubahan atau PnP.
Sebab, ada perbedaan antara lubang setir Honda Jazz GK5 dengan as setir Brio.
Baca Juga: Biar Lebih Macho, Ganti Setir Mitsubishi Xpander Pakai Punya Pajero Sport PnP Lho, Segini Biayanya
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
KOMENTAR