Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2021

Caterham Seven 170 Meluncur, Tetap Asyik Meski Pakai Mesin Kei Car

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Senin, 27 September 2021 | 20:30 WIB
Caterham Seven 170S
Caterham
Caterham Seven 170S

GridOto.com - Caterham telah memperkenalkan Seven 170 sebagai mobil sport paling ringan dengan mesin paling kecil.

Caterham Seven 170 resmi meneruskan Seven 160 sebagai mobil terkecil dan termurah di line up Caterham Seven.

Mengutip dari Auto Express dan laman resmi Caterham, ia hadir dalam dua versi yakni Seven 170 S dan Seven 170 R.

Seven 170 S merupakan varian yang lebih ramah jalanan dengan suspensi settingan jalanan, kaca depan, pemanas, dan jok kulit hitam.

Sementara Seven 170 R adalah varian sports oriented yang lebih cocok untuk dibawa ke trek balap.

Caterham Seven 170R
Caterham
Caterham Seven 170R

Baca Juga: Sedih Lihat Video Kantor Eks Tim F1 dan yang Sudah Bangkrut, Ini Juga Eks Tim Rio Haryanto

Hal ini didukung pula dengan kaca depan dan samping sebagai opsi, paket suspensi sport, harness balap 4 titik, Limited-slip differential, dan interior dari serat karbon.

Soal tenaga, Caterham Seven 170 dibekali mesin tiga silinder turbo berkapasitas 660 cc buatan Suzuki.

Mesin dari Kei car ini hanya mampu menghasilkan tenaga puncak 84 dk/6.500 rpm dan torsi maksimum 116 Nm/4.000-4.500 rpm saja.

Tapi dengan bobot yang diklaim hanya 440 kilogram, Seven 170 mampu menyuguhkan pengemudinya power-to-weight ratio yang disebut melewati 170 dk/ton.

Tentu saja demi performa dan rasa berkendara maksimal, Caterham membekali Seven 170 transmisi 5-percepatan manual.

Caterham Seven 170
Caterham
Caterham Seven 170

Baca Juga: Radford Type 62-2 John Player Special. Tampilan Seksi, Tenaga Buas!

Selain transmisi manual, Seven 170 juga memiliki ban Avon ZT7 14 inci yang memiliki lebar tapak 155 saja.

Caterham membanderol Seven 170 mulai dari 22.990 pound sterling atau sekitar Rp 448,062 juta. (Kurs 1 pound sterling = Rp 19.489,5).

Dengan harga segitu, calon pemilik harus merakit mobilnya sendiri di rumah. Apabila ingin mobil yang langsung jadi, pemilik harus membayar opsi rakit di pabrik.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Promo Lumayan Nih, Beli BYD di GJAW 2024 Dapat Garansi Ban Selama Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa