Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Vario 125 Lama Modif Simpel, Warna Unik Plus Setup Kaki Menarik

M Aziz Atthoriq - Senin, 27 September 2021 | 17:18 WIB
Honda Vario 125, modifikasi simpel tampilan beraura sporty
Ist
Honda Vario 125, modifikasi simpel tampilan beraura sporty

GridOto.com - Tampil makin sporty dan kekinian, Honda Vario 125 lama ini dibalut modifikasi simpel.

Ingin motornya enggak kalah kece dengan Honda Vario baru, Fandy si empunya motor pilih upgrade Honda Vario 125 miliknya dengan konsep modifikasi minimalis.

Salah satu yang menarik perhatian tentu dari warna 'baju' baru, Honda Vario 125 garapan workshop Loakan Motor yang kena repaint warna sporty sedan kece Honda.

Baca Juga: Ogah Pelan, Honda Vario 125 Berparas Elegan Ini Mesinnya Galak

Honda Vario 125 repaint sonic grey Honda Civic Turbo
Loakan motor
Honda Vario 125 repaint sonic grey Honda Civic Turbo

"Modifnya minimalis aja enggak suka neko-neko, yang penting lebih menarik. Salah satunya gue repaint Sonic Grey terinspirasi warna dari Honda Civic Turbo," tutur Fandy.

Balutan kelir Sonic Grey ini makin kece, bro Fandy juga memasangkan berbagai aksesori pendukung yang bikin tampilan makin sporty.

Melirik bagian setang, seperangkat master rem Racing Boy (RCB) S1 plus spion kepunyaan Honda Click terpasang apik pada Honda Vario 125 old satu ini.

Honda Vario 125 pasang master rem RCB S1
Loakan motor
Honda Vario 125 pasang master rem RCB S1

Bukan hanya itu, motor matic berkelir Sonic Grey ini juga makin canggih dengan mencangkok smart key system alias keyless sob.

Baca Juga: Honda Vario 125 Lama Dandan Elegan, Bodi Putih Alphard Jadi Mantap

"Biar canggih enggak kalah sama Vario baru, gue pasang kunci keyless punya Honda PCX 150," sambung Fandy kepada GridOto Modif.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa