GridOto.com - Debut yang cukup fenomenal dari Hyundai Staria dengan dimensi megah serta desain yang modern.
Selain itu, Hyundai Staria juga digadang akan menjadi pesaing berat di kelas premium MPV.
Kemewahan kabin selaras dengan desain futuristik di eksterior, meski begitu pecinta modifikasi tak akan pernah puas.
Misalnya saja yang satu ini dengan pemasangan headrest monitor Android berukuran 12 inci.
"Ukurannnya 12 inci dari Dynavin dan ini semuanya sudah plug and play," terang Felix dari Dharma Audio yang bermarkas di Jl. Pemandangan II No.12, Pademangan, Jakarta Utara.
Bahkan dijamin enggak akan lemot lantaran sudah dibekali RAM sebesar 3 GB dengan ROM 16 GB.
"Jadi bisa download juga beberapa aplikasi pendukung yang support sama OS Android," terang Felix lagi.
Misalnya saja memasang software pendukung navigasi yakni Google Maps, Waze, dan sebagainya.
"Buat aplikasi streaming lain juga bisa soalnya kn bisa download juga dari Google Play," tambah Felix.
Semakin nyaman lagi berkat layar berspesifilasi full HD, jadi kejernihannya bisa jelas lebih baik.
"Harga headunit Dynavin ini dibanderol Rp 7,5 jutaan dengan garansi langsung dari Dharma Audio selama 12 bulan (1 tahun)," ungkap Felix.
"Terus karena udah plug and play, ini proses pasang paling cuma makan waktu 4 jam," sambungnya menandaskan.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR