Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Liga Irit 2021

Liga Irit 2021: Kia Sonet Premiere IVT, Mesin Baru Kia Siap Berlaga

Trybowo Laksono - Rabu, 22 September 2021 | 19:42 WIB
Kia Sonet Premiere IVT
Trybowo Laksono
Kia Sonet Premiere IVT

GridOto.comKia Sonet adalah generasi Kia yang menggunakan mesin baru Smartsream.

Kia menyebutkan kalau mesin ini secara struktur fokus pada efisiensi bahan bakar yang lebih baik.

Hasil tes reguler kami, di rute Dalam Kota dengan kecepatan rata-rata 22 km/jam Kia Sonet Premiere AT bermesin Smartstream meraih 14,9 km/l.

Lalu di rute Tol, Sonet mencetak 20,4 km/l yang artinya sungguh layak untuk disebut irit BBM.

Padahal secara output mesin itu terhitung perkasa, melecut 115 dk dengan puntiran torsi di 144 Nm.

Sehingga tak heran saat disalurkan ke roda depan via transmisi Intelligent Variable Transmission IVT (CVT), Sonet bisa sprint 0-100 km/jam dalam 11,4 detik.

Semua potensi Sonet itu akan kembali diuji di Liga Irit 2021.

Sangat menarik karena dalam pengetesan Liga Irit 2021, rute yang diambil adalah rute Kombinasi yang kecepatan rata-ratanya bisa berbeda dari tes reguler.

Dari hasil tes nanti, akan terbukti apakah efisiensi BBM Sonet bisa lebih baik dari lawan-lawannya para peserta Liga Irit 2021?


 

 

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Lagi Cari MPV Irit? Konsumsi BBM Grand New Toyota Avanza 1.3 2015 Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa