GridOto.com - Setelah enam tahun lamanya, PT Honda Prospect Motor (HPM) akhirnya resmi meluncurkan generasi terbaru dari BR-V hari ini, Selasa (21/9/2021).
All New Honda BR-V hadir dengan desain yang jauh berbeda dibandingkan pendahulunya yang meluncur pada 2015 silam.
Maklum, All New Honda BR-V dikembangkan langsung dari platform N7X Concept, yang diklaim menggabungkan ketangguhan SUV dan kenyamanan sebuah MPV.
"Namun tetap nyaman karena All New Honda BR-V ini menggabungkan gagah-nya SUV dengan kenyamanan MPV," ujar Yusak Billy, selaku Business Innovation and Marketing & Sales HPM dalam acara peluncuran secara virtual tersebut.
Tapi bukan hanya All New BR-V, Honda juga sudah mempersiapkan sebuah mobil baru lainnya yang akan diluncurkan dalam waktu dekat.
Pasalnya, Honda secara gamblang menunjukkan mobil lain yang masih tertutup dengan selubung.
Namun saat dikonfirmasi, Billy masih menutup rapat-rapat segala informasi mengenai calon mobil baru Honda tersebut.
"Tunggu saja excitement kami berikutnya ya," ujar Billy singkat ketika ditanya mengenai petunjuk dari identitas mobil tersebut.
Dilihat dari siluetnya yang mengotak dengan penggunaan roof rack, nyaris bisa dipastikan bahwa calon mobil baru Honda tersebut berjenis SUV.
Jika demikian, salah satu model yang bisa saja menjadi identitas mobil misterius tersebut adalah All New Honda HR-V atau dikenal juga dengan nama Vezel.
Hanya saja, desain Daytime Running Light (DRL) milik Honda Vezel yang sudah lebih dulu dijual di pasar Jepang, berbeda dengan milik mobil misterius yang ditampilkan.
Tidak seperti mobil misterius tadi, Honda Vezel atau All New Honda HR-V juga tidak memiliki roof rack.
Kemungkinan lainnya adalah mobil misterius itu akan menjadi world premiere kedua yang dilakukan HPM tahun ini.
Pasalnya Honda dirumorkan tengah merancang mobil baru dengan nama 'ZR-V' untuk bertarung di segmen Compact SUV bersama KIA Sonet, Toyota Raize, Daihatsu Rocky, Nissan Magnite dan Renault Kiger.
Hanya saja, dimensi dari mobil yang tertutup selubung tersebut rasanya sedikit terlalu panjang untuk masuk ke dalam kategori Compact SUV.
Kira-kira mobil apa yang masih dirahasiakan tersebut? Menarik untuk ditunggu kelanjutannya.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
KOMENTAR