Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Video Modifikasi Suzuki Katana Rally Look Jejelogy, Kaki-kaki Doang Rp 45 Juta

Aditya Pradifta - Selasa, 21 September 2021 | 16:14 WIB
Suzuki Katana gaya rally look Jejelogy
Aditya Pradifta
Suzuki Katana gaya rally look Jejelogy

GridOto.com - Totalitas Julian Johan alias Jejelogy terhadap modifikasi Suzuki Katana miliknya memang luar biasa, urusan kaki-kaki saja bisa habis sampai Rp 45 juta.

Semuanya ermula dengan konsep modifikasi rally look yang diadaptasi pada Suzuki Katana miliknya.

Pada artikel sebelumnya tuntas dibahas seputar ubahan eksterior yang tentu saja ental nuansa rally look-nya.

Modifikasi Suzuki Katana Jejelogy main rally look
Youtube/GridOto Modif
Modifikasi Suzuki Katana Jejelogy main rally look
"Soalnya buat Katana atau Jimny malah sekarang jarang yang main rally look," ucap Jeje menukas.

Yang paling bikin kaget sudah pasti pelek Braid Wheels pada Katana ini.

Set up pelek mewah dari Braid Wheels pada Suzuki Katana
Aditya Pradifta
Set up pelek mewah dari Braid Wheels pada Suzuki Katana
Banderolnya, menurut Jeje, untuk pelek saja nyaris lebih mahal daripada harga mobilnya.

"Peleknya karena custom order full race mungkin bisa sama atau lebih mahal dibanding mobilnya hahaha... . Kalau gak salah di angka Rp 45 jutaan deh, itu set up ban sama peleknya," ungkapnya menjelaskan.

Pelek 15 inci dari Braid Wheels dibalut ban BF Goodrich A/T
Aditya Pradifta
Pelek 15 inci dari Braid Wheels dibalut ban BF Goodrich A/T
Ukuran pelek Braid Wheels Rally berwarna putih ini memiliki ring 15 inci dengan lebar 6,5 inci, terbalut rapi ban lansiran BF Goodrich All-Terrain.

Sementara sistem suspensi dibuat lebih jangkung lagi agak putaran roda lancar dan aman.

Pasang lift kit lokal bikin Suzuki Katana naik 2 inci
Aditya Pradifta
Pasang lift kit lokal bikin Suzuki Katana naik 2 inci
"Pakai lift kit juga biar fitmnet-nya lebih tinggi, sekitar 2 inci atau 5 cm lah," terang Jeje.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa