GridOto.com - PT Honda Propect Motor (HPM) bakal meluncurkan mobil barunya pada Selasa 21 September 2021 pukul 14.00 WIB.
Info peluncuran mobil baru Honda ini, diketahui lewat undangan yang diterima GridOto.com, Jumat (17/9/2021).
Peluncuran mobil baru Honda di Indonesia ini, bahkan jadi yang pertama di dunia.
Dalam undangan tersebut HPM menyatakan, "Honda sebagai salah satu produsen mobil di dunia terus melakukan inovasi dan mengembangkan teknologi terdepan pada semua barisan mobil yang dimiliki. Pada tahun 2021 ini, kami kembali bersiap meluncurkan mobil terbaru untuk melengkapi portofolio beragam segmen kendaraan Honda".
Selain itu, HPM juga sudah mengunggah bocoran mobil baru Honda tersebut di akun Instagramnya @hondaisme.
Meski belum diketahui model apa yang akan diluncurkan, diduga kuat mobil tersebut adalah Honda BR-V facelift atau generasi terbaru.
Sebab dari video yang diunggah di akun tersebut, menampilkan bentuk lampu depan milik mobil konsep Honda N7X yang beberapa waktu lalu dipamerkan.
Sebelumnya isu kehadiran mobil baru Honda tersebut menyebar berkat terdaftarnya NJKB Honda BR-V terbaru di situs SAMSAT.
Baca Juga: Honda Mengaku N7X Concept Tuai Respon Positif Selama Dipamerkan, Konsumen Berani Pasang Harga Segini
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | instagram.com |
KOMENTAR