Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP San Marino 2021

Paling Belakang di Sesi Latihan MotoGP San Marino 2021, Andrea Dovizioso Enggak Kaget

Fendi - Jumat, 17 September 2021 | 23:58 WIB
Andrea Dovizioso merasa kagok saat pertama kali menggeber Yamaha M1 tim Petronas Yamaha di sesi latihan MotoGP San Marino 2021
Twitter/MotoGP
Andrea Dovizioso merasa kagok saat pertama kali menggeber Yamaha M1 tim Petronas Yamaha di sesi latihan MotoGP San Marino 2021


GridOto.com –  Andrea Dovizioso yang melakukan debutnya bersama tim Petronas Yamaha, berada paling belakang pada sesi latihan MotoGP San Marino 2021 hari Jumat (17/9).

Andrea Dovizioso memperkuat tim Petronas Yamaha di MotoGP San marino 2021 menggantikan Franco Morbidelli yang pindah ke tim pabrikan Yamaha.

Hampir satu tahun tidak balapan, tentu tidak mudah dalam sehari bisa mencapai hasil yang baik, bahkan untuk pembalap berpengalaman seperti Andrea Dovizioso.

Apalagi jika motor yang dikendarainya, beda jauh dari yang dinaiki sebelumnya.

Pembalap Italia berusia 35 tahun ini mengendarai Yamaha M1, ketika balapan untuk tim Yamaha Tech3 tahun 2012.

Oleh karena itu, tidak mengherankan jika pada hari pertamanya bersama Petronas Yamaha Sepang Racing Team, Andrea Dovizioso berada di urutan paling akhir sesi latihan.

Pada sesi latihan bebas pertama (FP1), pembalap yang memiliki panggilan Dovi ini berada di urutan 24 dari 24 pembalap.

Pertama tampil di MotoGP San Marino 2021 bersama tim Petronas Yamaha, Andrea Dovizioso masih beradaptasi dengan motor Yamaha M1
Twitter/sepangracing
Pertama tampil di MotoGP San Marino 2021 bersama tim Petronas Yamaha, Andrea Dovizioso masih beradaptasi dengan motor Yamaha M1

Saat FP2 berlangsung dalam kondisi sirkuit Misano basah, sehingga hasil kombinasi latihan hari pertama MotoGP San Marino 2021, Dovi tetap berada di posisi paling akhir.

Baca Juga: Hadir di MotoGP San Marino 2021, Andrea Iannone Ingin Segera Balapan

“Ini berjalan seperti yang saya perkirakan,” kata Andrea Dovizioso yang tidak kaget dengan hasil sesi latihan hari pertama.

“Posisi di atas motor adalah yang paling memengaruhi saya di putaran awal,” lanjutnya, seperti dilansir GridOto.com dari tuttomotoriweb.it.

Meskipun sudah pernah balapan pakai Yamaha M1, ia tetap kewalahan. Simak komentarnya berikut ini.

Editor : Fendi
Sumber : tuttomotoriweb.it

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Waduh, Ducati Sengaja Sembunyikan Info Motor Baru dari Fabio Di Giannantonio

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa