Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Aragon 2021

Hasil Warm Up Moto2 Aragon 2021 - Augusto Fernandez Tercepat Jelang Balap, Pembalap 'Tim Indonesia' Ada di 7 Besar

Muslimin Trisyuliono - Minggu, 12 September 2021 | 15:44 WIB
Augusto Fernandez berkuasa menjadi pembalap tercepat pada warm up Moto2 Aragon 2021 yang berlangsung pada Minggu (12/9).
MotoGP
Augusto Fernandez berkuasa menjadi pembalap tercepat pada warm up Moto2 Aragon 2021 yang berlangsung pada Minggu (12/9).

GridOto.com - Augusto Fernandez berkuasa menjadi pembalap tercepat pada warm up Moto2 Aragon 2021 yang berlangsung pada Minggu (12/9).

Sesi Warm up Moto2 Aragon 2021 menjadi kesempatan terakhir bagi para rider untuk mempersiapkan diri sebelum balap sore nanti.

Perebutan tempat teratas berlangsung sengit dalam sesi Warm up Moto2 Aragon 2021 yang hanya digelar selama 10 menit ini karena kabut tebal.

Terpantau seluruh pembalap turut memanfaatkan sesi Warm Up yang singkat ini sebelum tampil di seri balapan Moto2 Aragon 2021.

Persaingan sengit tetap ditunjukkan dalam sesi warm up Moto2 Aragon 2021, banyak pembalap silih berganti mencetak waktu tercepat selama menit-menit awal.

Namun ada dua nama yang mendominasi perebutan waktu tercepat yaitu duet tim +Ego Speed Up Jorge Navarro dan Fermin Aldeguer.

Pertarungan tersebut dimenangkan oleh Jorge Navarro yang mencetak waktu 1 menit 53,366 detik

Namun, catatan waktu tercepat tersebut tidak bertahan lama karena Sam Lowes (Elf Marc VDS Racing Team) menyodok ke posisi pertama dari Jorge Navarro dengan catatkan waktu yang lebih cepat lagi.

Sam Lowes berhasil mencatatkan waktu 1 menit 53,248 detik, namun akhirnya dikalahkan rekan setimnya Augusto Fernandez.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Moto2 Aragon 2021 - Sam Lowes Pole Position, Pembalap Tim Indonesia Masuk 8 Besar

Baca Juga: Hasil FP3 Moto2 Aragon 2021 - Raul Fernandez Tercepat di Menit-menit Akhir, Dua Pembalap Tim Indonesia Masuk 10 Besar

Augusto Fernandez pun keluar sebagai pembalap tercepat di sesi warm up Moto2 Aragon 2021 dengan catatan waktu 1 menit 52,880 detik.

Diikuti oleh Sam Lowes ditempat kedua dan Remy Gardner meraih posisi ketiga tercepat.

Fabio Di Giannantino membawa hasil terbaik untuk 'Tim Indonesia' dengan berada di posisi tujuh.

Sedangkan Nicolo Bulega duet setimnya di Federal Oil Gesini Moto2 hanya mengamankan posisi ke-23.

Sementara kedua pembalap 'Tim Indonesia' lainnya, yaitu Pertamina Mandalika SAG Team yaitu Thomas Luthi dan Bo Bendsneyder harus puas berada di posisi ke-19 dan 29.

Berikut hasil Warm Up Moto2 Aragon 2021:

 

Hasil Warm Up Moto2 Aragon 2021
MotoGP
Hasil Warm Up Moto2 Aragon 2021

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Chery J6 Edisi Batik Cuma Ada Satu di Indonesia, Enggak Semua Orang Bisa Punya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa