GridOto.com - Tiga workshop spesialis motor listrik bikin gebrakan dengan soft opening Trek Hingkik khusus electric motorcross.
Soft opening sekaligus syukuran Trek Hingkik dihelat sederhana Jumat (10/9), di area lokasi yang menyatu dengan komplek PT Limusnunggal Rubber, Jalan Setu no.9, Rawa Hingkik, Cileungsi.
Ketiga workshop penggagas Trek Hingkik itu ialah Mandhasia Garage yang dikomandoi Aditya, Waay E-custom yang dikomandoi Wahyu Ardianto dan Fery, serta Aikon Bikin-bikin di bawah komando Rico.
"Jadi hari ini kami soft opening Trek Hingkik yang harapannya bisa jadi sirkuit kendaraan berbasis baterai khususnya electric motocrosss," buka Aditya.
"Kata Hingkik itu sendiri artinya lurus terus jadi kita analogikan gaspol untuk kendaraan elektrik," tambah Rico.
Rico menambahkan jika panjang lintasan Trek Hingkik diklaimnya mencapai 530 meter.
Karakteristik Trek Hingkik sendiri memang jinak-jinak merpati. Dengan beberapa tikungan tajam dan gundukan yang menggugah adrenalin.
Baca Juga: KTM GS250 Lawas Bergaya Flat Tracker, Nuansanya Dibuat Modern Klasik
"Mimpi kita di tempat ini tidak cuma jadi trek pengetesan dan balap tapi ada juga dyno jadi bisa sekalian setting-setting," tutupnya.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR