Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Video Modifikasi Honda Jazz GK5 Pasang Dastek Tembus 164 DK, Bukan Petasan Berjalan

Aditya Pradifta - Selasa, 7 September 2021 | 17:30 WIB
Modifikasi Honda Jazz GK5 tipe RS tenaga 164 DK
Inne
Modifikasi Honda Jazz GK5 tipe RS tenaga 164 DK

GridOto.com - Totalitas modifikasi Honda Jazz GK5 milik Arfan sampai menyentuh sektor mesin.

Produksi tenaganya kini mampu mencapai angka 164 DK dengan torsi maksimal pada 168 Nm.

Modifikasi Honda Jazz GK5 RS bergaya street racing lari kencang dengan 164 DK
Aditya Pradifta
Modifikasi Honda Jazz GK5 RS bergaya street racing lari kencang dengan 164 DK
"Pas di-dyno test sekalian remap di Sigma Speed dapat 164 DK, terus torsinya 168 Nm," ungkap Arfan.

Peningkatan ini tentu saja hasil sentuhan pada mesin L15Z (1.500 cc) yang aslinya hanya mampu menyemburkan tenaga sebesar 118 DK pada 6,600 rpm, sedangkan torsinya di 145 Nm pada 4,600 rpm.

Mesin L15Z upgrade sampai 164 DK
YouTube/GridOto Modif
Mesin L15Z upgrade sampai 164 DK
Tahap pertama perubahan mulai dari konfigurasi exhaust system mulai dari down pipe dan front pipe dari Ironcraft, lalu resonator, dan muffler procircuit ADR V2.

"Buat knalpot konfigurasinya full system pakai Ironcraft, terus muffler juga ganti," terang Arfan.

Knalpot full system lansiran Ironcraft
Aditya Pradifta
Knalpot full system lansiran Ironcraft
Sementara pada input kini disuplai oleh injector VJM dari Thailand dan dikombinasikan dengan filter udara dari K&N.

"Filter udara sam filter oli juga gue ganti, dua-duanya pakai K&N. Injector gue pakai barang Thailand," jelasnya lagi.

Pasang Dastek Unichip Q4 dan tuning di Sigma Speed
YouTube/GridOto Modif
Pasang Dastek Unichip Q4 dan tuning di Sigma Speed
Untuk pembakaran didukung lagi oleh busi iridium lansiran Iriway 7 dari Jepang.

Sentuhan akhirnya yakni pasang Dastek Unichip Q4, launch control, dan I-drive, "Baru deh tuning di Sigma Speed," pungkas Arfan.

Data Modifikasi

Honda Jazz RS 2020

Engine

- Full system by Ironcraft down pipe, front pipe, resonator, muffler procircuit/ADR V2
- Injektor Thailand by VJM 
- Busi iridium by Iriway 7 by Japan
- Fiter K&N
- Filter oli K&N
- Dastek Unichip Q4, lunch control, i-drive
- Tune by Sigma Speed 164,6 DK
- Strut bar 2 titik
- Colorfull engine bay
- Selang Samco 8mm.10mm.14mm
- Cover engine K24 serat carbon (bukan plastik)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa