Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Belanda 2021

Hasil Balapan F1 Belanda 2021 - Ngacir Sejak Awal, Max Verstappen Menang di Kandang

Rezki Alif P - Minggu, 5 September 2021 | 22:03 WIB
Max Verstappen menang F1 Belanda 2021
Twitter.com/HondaRacingF1
Max Verstappen menang F1 Belanda 2021

GridOto.com - Pembalap tim Red Bull Racing, Max Verstappen, berhasil memenangkan balapan F1 Belanda 2021.

Max Verstappen berhasil menang di depan pendukungnya yang memadati tribun sirkuit Zandvoort.

Kemenangan ini diraih Verstappen setelah memimpin balapan sejak awal dan memainkan strategi dua pit stop dengan bagus.

Selama balapan, Lewis Hamilton sempat berulang kali mencoba mendekati Max Verstappen.

Jarak kedua pembalap naik turun dan tidak pernah benar-benar jauh.

Pit stop dan ramainya trek karena pembalap lain membuat Verstappen sulit menjauh di beberapa kesempatan, di sisi lain Hamilton juga kesulitan mengejar dalam beberapa kesempatan lain.

Saat Lewis Hamilton ganti dengan ban medium pada pit stop kedua, Red Bull dengan berani memasang ban hard buat Verstappen.

Meski sempat diragukan, strategi Red Bull buat Verstappen terbukti jitu dan jadi kunci kemenangannya.

Baca Juga: Max Verstappen dan Lewis Hamilton Start Terdepan, Begini Starting Grid F1 Belanda 2021

Pada akhir-akhir balapan Hamilton kewalahan mengejar memakai ban mediumnya yang sudah cukup aus.

Di sisi lain, Verstappen bisa bertahan lebih baik dengan ban hard-nya dan konsisten menjaga ritmenya.

Hal itu membuat Hamilton dipaksa menyerah kemudian melakukan pit stop ketiga untuk mengejar fastest lap dan legowo dengan posisi kedua.

Verstappen akhirnya melenggang mulus dan membuat fans yang datang berpesta.

Posisi ketiga diamankan Valtteri Bottas, diikuti Pierre Gasly dan Charles Leclerc.

Yang unik juga, tidak ada Safety Car ataupun red flag pada balapan ini.

Padahal prediksinya akan ada beberapa gangguan selama balapan dan tentunya akan membuat cerita lebih menarik.

Hal itu didasarkan pada fakta bahwa banyak pembalap crash dan red flag yang berkibar sejak sesi latihan.

Baca Juga: Tim Haas Memanas di F1 Belanda 2021, Mick Schumacher dan Nikita Mazepin Bertengkar

Selain itu hanya 3 pembalap teratas yang finis pada leading lap karena yang lain kena overlap semua.

Berikut hasil balap F1 Belanda 2021:

Editor : Fendi
Sumber : Formula1.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa