GridOto.com - Ternyata mengubah Yamaha F1ZR kopling banci menjadi full clutch simpel alias enggak ribet.
Sekadar informasi, Yamaha F1ZR full clutch adalah generasi Yamaha F1ZR yang transmisinya menggunakan kopling manual seperti motor sport.
Sedangkan Yamaha F1ZR kopling banci adalah tipe yang memiliki tuas kopling manual, tapi perpindahan giginya masih bisa tanpa menekan tuas kopling karena masih ada peran kampas ganda dan rumah kampas ganda.
Nah, Yamaha F1ZR kopling banci yang mau diubah menjadi full clutch cukup ganti komponen berikut ini.
Baca Juga: Tips Beli Motor Bekas, Ini 4 Penyakit Yamaha F1ZR Jika Dipakai Harian
"Sebenarnya Yamaha F1ZR kopling banci yang mau diubah sepenuhnya pakai kopling tangan tinggal ganti kruk as saja pakai punya Yamaha F1ZR Full Clutch. Penggantiannya satu set beserta dengan gigi primernya," buka Ryan Baguntoro selaku Gendenk Speed Motor (GSM) kepada GridOto.
Namun, kalau kalian tetap mau pakai kruk as bawaan Yamaha F1ZR kopling banci juga bisa.
"Kalau mau tetap pakai kruk Yamaha F1ZR kopling banci juga bisa, tapi mekanisme kampas gandanya dimatikan dengan mencopot kampas ganda," kata Ryan yang akrab disapa Cepot ini.
"Ada juga yang mangkok kampas gandanya dilas, tujuannya sama untuk mematikan fungsi kampas gandanya," tuturnya saat ditemui di Jalan Raya Kalimanggis No.15A, Jatisampurna, Bekasi, Jawa Barat.
Baca Juga: Tips Beli Motor Bekas, Ini Ciri Yamaha F1ZR Yang Cocok Buat Restorasi
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR