GridOto.com - Populasi mobil dengan status Completely Built Up (CBU) bisa dibilang cukup banyak di Indonesia.
Mobil yang didatangkan dari luar negeri ini dikirim utuh dan biasanya spesifikasinya berbeda dengan yang ada di Indonesia.
Karena ada spesifikasi khusus maka butuh perawatan mobil yang juga berbeda.
Alpha Auto adalah salah satu bengkel spesialis yang banyak menerima servis mobil CBU.
Baca Juga: Copot Thermostat Radiator Berguna atau Merusak Mesin? Ini Kata Bengkel
"Mobil yang kita terima tidak hanya dari negara Asia seperti Jepang, tapi dari Eropa bahkan Amerika juga kita terima servis berkalanya," buka Alfonso Deliar dari Alpha Auto.
Menurutnya, perawatan berkala untuk mobil CBU tidak jauh berbeda dibanding mobil yang dibuat di Indonesia.
"Sebenarnya enggak jauh berbeda perawatan berkala mobil CBU, hanya saja ada beberapa fitur yang enggak ada di mobil lokal, contohnya heater di bangku," tambahnya.
Karena ada perbedaan fitur membuat Alfonso Deliar dan mekanik yang menangani mobil CBU harus mengetahui cara kerja dan perbaikannya.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR