Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bengkel Spesialis Alpha Auto, Siap Servis Segala Jenis Mobil CBU

Ryan Fasha - Kamis, 2 September 2021 | 07:00 WIB
Alfonso Deniar dari bengkel spesialis CBU Alpha Auto
Alfonso Deniar dari bengkel spesialis CBU Alpha Auto

GridOto.com - Populasi mobil dengan status Completely Built Up (CBU) bisa dibilang cukup banyak di Indonesia.

Mobil yang didatangkan dari luar negeri ini dikirim utuh dan biasanya spesifikasinya berbeda dengan yang ada di Indonesia.

Karena ada spesifikasi khusus maka butuh perawatan mobil yang juga berbeda.

Alpha Auto adalah salah satu bengkel spesialis yang banyak menerima servis mobil CBU.

Bengkel Alpha Auto menerima segala mobil CBU
Bengkel Alpha Auto menerima segala mobil CBU

Baca Juga: Copot Thermostat Radiator Berguna atau Merusak Mesin? Ini Kata Bengkel

"Mobil yang kita terima tidak hanya dari negara Asia seperti Jepang, tapi dari Eropa bahkan Amerika juga kita terima servis berkalanya," buka Alfonso Deliar dari Alpha Auto.

Menurutnya, perawatan berkala untuk mobil CBU tidak jauh berbeda dibanding mobil yang dibuat di Indonesia.

"Sebenarnya enggak jauh berbeda perawatan berkala mobil CBU, hanya saja ada beberapa fitur yang enggak ada di mobil lokal, contohnya heater di bangku," tambahnya.

Karena ada perbedaan fitur membuat Alfonso Deliar dan mekanik yang menangani mobil CBU harus mengetahui cara kerja dan perbaikannya.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

City Car Toyota Ini Iritnya Tembus 35 Km/Liter, Lebih Murah dari Agya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa