Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Selain Bikin Mesin Bersih, Ini Manfaat Lain dari Purging Diesel

Ryan Fasha - Rabu, 1 September 2021 | 19:00 WIB
Proses purging diesel oleh Jakarta Diesel Squad
Proses purging diesel oleh Jakarta Diesel Squad

GridOto.com - Metode membersihkan ruang bakar mesin diesel bisa dengan cara purging.

Purging mesin diesel sendiri hanya bisa dilakukan pada mobil yang sudah menggunakan teknologi common rail.

Di sini jalur bahan bakar di bypass dengan slang dan motor pompa eksternal yang berisikan cairan pembersih atau cleaner.

Metode ini bisa membersihkan ruang bakar lebih efektif karena bahan bakar digantikan dengan cairan cleaner.

Selain bikin bersih ruang bakar, ternyata purging mesin diesel ini bermanfaat untuk membersihkan saluran bahan bakar dan injektor.

Cairan cleaner purging diesel untuk membersihkan ruang bakar
Cairan cleaner purging diesel untuk membersihkan ruang bakar

Baca Juga: Agus Suswanto, Jagoan Turbo Diesel yang Pernah Upgrade Sampai Meledak

"Lubang-lubang injektor dan fuel line bisa dibersihkan secara efektif dengan cairan cleaner tersebut," buka Erick Budiman, owner bengkel Jakarta Diesel Squad.

Jelaga sulfur yang menempel bisa hilang dengan cairan cleaner.

Hal ini jelas akan mempengaruhi kondisi mesin yang akan bekerja semakin efektif dan efisien.

Proses pembakaran yang semakin sempurna ini membuat respons mesin semakin baik.

Hasilnya, akselarasi mobil makin meningkat dan konsumsi bahan bakar bisa lebih irit.

purging diesel dilakukan dengan bypass saluran bahan bakar
purging diesel dilakukan dengan bypass saluran bahan bakar

Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Harga Filter Solar Toyota Fortuner Diesel

"Purging mesin diesel harus dilakukan rutin terus menerus, kalau menggunakan bahan bakar solar biasa atau bio solar, idealnya dilakukan setiap 10.000 km sekali," sebutnya.

"Sedangkan kalau mobil tersebut menggunakan bahan bakar Pertamina DEX, purging bisa dilakukan setiap 20.000 - 25.000 km sekali," tutup Erick yang bermarkas di Cipinang Muara, Jakarta Timur.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Menghafal Singkatan-singkatan Jalan Tol di Indonesia, Cipali Kerap Salah Arti

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa