Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+
Advertorial

Sudah Tahu Belum? Selain Lebih Nyaman, Yamaha NMAX 155 Terbaru Punya Fitur Canggih Ini

Yussy Maulia - Selasa, 31 Agustus 2021 | 14:57 WIB
Pengalaman berkendara semakin nyaman dengan Yamaha NMAX 155.
Dok. Yamaha
Pengalaman berkendara semakin nyaman dengan Yamaha NMAX 155.

GridOto.com – Generasi terbaru Yamaha All New NMAX 155 Connected yang diperkenalkan pada akhir 2019 sukses mencuri hati para pencinta skutik premium di Tanah Air.

Pasalnya, desain anyar yang mewah dan elegan bukanlah satu-satunya pembaruan yang ditawarkan oleh skutik tersebut. Ragam fitur dan teknologi canggih juga disematkan untuk membuat pengalaman riding menjadi makin mantap.

Salah satu fitur pada Yamaha All New NMAX 155 Connected yang menjadi sorotan adalah Y-Connect.

Fitur #canggihMAXimal ini dapat membantu pengendara mengecek kondisi motor secara real-time. Pengecekan dapat dilakukan dengan mudah lewat aplikasi Y-Connect di smartphone.

Baca Juga: Dukung PON XX 2021, Korlantas Kirim Yamaha NMAX 155 Sampai Isuzu D-Max ke Papua

Sebagai informasi, aplikasi Y-Connect dengan motor dapat terhubung melalui hadirnya perangkat Communication Control Unit (CCU) berbasis BluetoothCCU disematkan pada bodi Yamaha  All New NMAX 155 Connected.

Ketika motor terhubung dengan aplikasi Y-Connect, pengendara dapat melacak keberadaannya. Dengan demikian, pengendara tidak perlu kebingungan ketika lupa lokasi parkir di tempat umum.

Aplikasi tersebut juga memungkinkan pengendara mendapat notifikasi pesan dan telepon masuk pada dashboard motor. Dengan demikian, pengendara dapat tetap mengecek pesan penting yang masuk ketika sedang dalam perjalanan.

Selain itu, Y-Connect juga menyediakan informasi seputar kondisi motor, penggunaan bahan bakar, kondisi oli dan aki motor, hingga peringatan apabila terdapat malfungsi pada motor.

Baca Juga: Dilapis Hologram, Modifikasi Yamaha All New NMAX Jadi Modern Agresif

Menariknya, aplikasi Y-Connect juga dilengkapi fitur Rank. Fitur ini menampilkan urutan poin para pengguna Y-Connect berdasarkan jarak tempuh maupun eco point yang terkumpul dari gaya berkendara irit.

Pengendara juga bisa mengakses fitur Revs Dashboard dengan tampilan yang menarik dan modern. Terdapat informasi revolusi per menit (RPM) berbentuk vertical bar disertai eco indicator pada bagian atasnya.

Perawatan lebih mudah

Bagi pemilik Yamaha All New NMAX 155 Connected, kemudahan layanan purnajual juga dapat diperoleh melalui aplikasi My Yamaha Motor.

Aplikasi My Yamaha Motor yang dapat diunduh di Play Store maupun App Store.
Aplikasi My Yamaha Motor yang dapat diunduh di Play Store maupun App Store.

Aplikasi tersebut menghadirkan sejumlah fitur fungsional bagi pemilik motor. Salah satunya, info garansi dan kartu servis. Pemilik dapat mengakses informasi di dalam buku panduan pemilik dan garansi sepeda motor melalui aplikasi tersebut. Pemilik kendaraan juga dapat memantau penggunaan kartu servis dengan mudah lewat aplikasi ini.

Baca Juga: Yamaha All New NMAX Kuning Performa Racing, Bore Up Jadi 183cc

Aplikasi My Yamaha Motor juga memiliki fitur pengingat servis berkala yang akan memberi pengingat kepada pemilik ketika jadwal servis motor tiba.

Tidak hanya itu, melalui aplikasi ini, seluruh history service motor juga akan tersimpan. Manfaat dari adanya history service adalah, jika pengguna ingin menjual motor Yamaha milikya dapat dengan mudah menunjukan riwayat servis berkala di bengkel resmi yang tentunya akan berpengaruh menjaga harga jual kemabali motor tetap bagus.

Tak perlu khawatir, pencarian dealer dan bengkel resmi terdekat juga dapat dilakukan di aplikasi ini. Pengguna akan mendapatkan informasi seputar jam operasional dealer dan nomor yang dapat dihubungi.

Setelah melakukan servis dan perawatan di dealer resmi Yamaha, aplikasi My Yamaha Motor akan menyimpan rincian servis secara detail sehingga dapat menjadi acuan bagi pemilik motor untuk servis selanjutnya.

Baca Juga: Harga Komponen Yamaha NMAX, Mulai Rp 17 Ribuan

Kenyamanan berkendara dengan skutik premium

Beragam teknologi dan fitur #canggihMAXimal yang disematkan pada Yamaha All New NMAX 155 Connected membuat pengalaman berkendara dengan skutik premium ini terasa lebih menyenangkan.

Namun, tak hanya menawarkan pembaruan di segi teknologi, Yamaha All New NMAX 155 Connected juga menawarkan sensasi berkendara yang nyaman.

Bagi pengguna yang sering bepergian jarak jauh, posisi berkendara menjadi aspek penting agar tidak mudah lelah selama perjalanan.

Tampilan keren Yamaha NMAX 155 yang mewah dan nyaman dikendarai.
Dok. Yamaha
Tampilan keren Yamaha NMAX 155 yang mewah dan nyaman dikendarai.

Salah satu fitur kenyamanan tersebut terdapat pada dua pilihan pijakan kaki yang luas. Pengendara dapat menyesuaikan posisi kaki agar berkendara makin rileks.

Baca Juga: Yamaha NMAX 155 ala Lightning McQueen, Bodi Kece, Kaki-kakinya Kekar

Posisi berkendara juga lebih ergonomis berkat penempatan setang yang telah disesuaikan dengan tubuh pengendara. Posisi setang tidak terlalu tinggi maupun terlalu rendah.

Sudut setang pun tak terlalu menekuk ke dalam sehingga mencegah rasa pegal pada tangan pengendara.

Jok ganda yang cukup lebar pada Yamaha All New NMAX 155 Connected juga memudahkan pengendara dalam mengatur posisi duduk yang ideal, baik berkendara sendiri maupun berboncengan tetap nyaman.

Skutik premium ini juga disematkan suspensi belakang berjenis sub tank yang dapat disetel dan disesuaikan dengan kondisi jalanan.

Penyesuaian tersebut dapat mencegah terjadinya bottoming, yaitu kondisi ketika shockbreaker mentok ke bawah, terutama ketika berboncengan.

Seluruh fitur dan teknologi yang disematkan pada Yamaha All New NMAX 155 Connected tak hanya #canggihMAXimal, tetapi juga memberikan #nyamanMAXimal bagi pengendaranya.

Untuk informasi selengkapnya seputar motor, Anda bisa kunjungi laman resmi Yamaha melalui tautan ini.

Editor : Sheila Respati

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id

REKOMENDASI HARI INI

Bisa Pantau Sopir Hingga Muatan, Alat Ini Bisa Bikin Tenang Bos Logistik

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa