Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rolls-Royce Phantom Lepas Kendali Saat Lagi Syuting, Tabrak Orang dan Lighting, Komentar Netizen Malah Bikin Ngakak

Gayuh Satriyo Wibowo - Senin, 30 Agustus 2021 | 17:58 WIB
Rolls-Royce Phantom lepas kendali saat syuting
Instagram.comsuperautoviral
Rolls-Royce Phantom lepas kendali saat syuting

GridOto.com - Kejadian lucu sekaligus miris terjadi terhadap sebuah Rolls-Royce Phantom.

Saat sedang syuting, mobil mewah tersebut malah lepas kendali hingga menabrak orang dan properti.

Hal tersebut diabadikan dalam sebuah video dan diunggah di akun Instagram @gridoto, Minggu (29/8/2021).

Kejadian bermula saat Rolls-Royce Phantom tersebut syuting dengan jarak crew serta alat-alat cukup dekat.

Mungkin sedang melakukan pengambilan gambar secara close-up.

Selain sopir, mobil yang juga berisikan penumpang di baris belakang tersebut lalu melaju pelan.

Namun saat sudah dekat dengan crew serta alat-alat, bukannya berhenti Rolls-Royce Phantom tersebut malah menabraki apa yang di depannya.

Beruntung mobil akhirnya dapat berhenti tanpa ada korban jiwa.

Baca Juga: Spofec Ubah Rolls-Royce Ghost Baru Lebih Sporty, Tenaga Ikut Terkerek

Baca Juga: Ngakak Liat Pintu Mobil Joko di Sinetron Dari Jendela SMP, Ini Asalnya

Meski hanya pelan, kejadian tersebut membuat geli sekaligus miris warganet.

Bagaimana tidak, Rolls-Royce merupakan merek mobil yang terkenal akan kemewahan dan harganya yang selangit.

Tentu biaya perbaikan jika ada lecet atau penyok di mobil tersebut cukup mahal.

"Rolls-Royce harga kisaran 15-20 milyar," kata @ujung_bossi dibarengi dengan emoji sedih.

"Auto nggak makan setahun + hidup nggak tenang," ujar @faqih_sesukberjuang.

Mungkin sang sopir belum terbiasa mengendarai mobil tersebut dan lupa cara rem tangan ya sob. Hehe.

Hingga tulisan ini dibuat, video tersebut sudah ditonton hingga 64,5 ribu kali dan mendapat 72 komentar.

Kalau menurut kalian apa penyebab kejadian ini sob?

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh GridOto (@gridoto)

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Tarif Tol Dalam Kota Naik Mulai Hari Ini, Mobil Pribadi Sampai Bus Bayar Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa