Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Triumph Street Twin Gold Line Enggak Masuk Indonesia, Alasannya Karena Kehabisan Unit

Naufal Shafly - Minggu, 29 Agustus 2021 | 17:47 WIB
Triumph Street Twin Gold Line 2021
Triumph
Triumph Street Twin Gold Line 2021

GridOto.com - PT Garda Andalan Selaras (GAS) selaku distributor resmi Triumph di Indonesia baru saja meluncurkan 7 varian Bonneville di Indonesia.

Tujuh varian baru tersebut adalah New 2021 Bonneville T120, New Bonneville T120 Black, New 2021 Bonneville T100, New 2021 Street Twin, New 2021 Street Scrambler, New 2021 Bonneville Speedmaster, dan New 2021 Bonneville Bobber.

Namun, sayangnya GAS tidak memasukan model Street Twin Gold Line untuk pasar Tanah Air. Lantas, apa alasannya?

Terkait hal ini, Yudi Yulianto selaku Direktur Teknik GAS memberikan penjelasannya.

Menurut Yudi, GAS gagal memasukan motor tersebut karena memang unitnya diproduksi secara terbatas.

"Karena jumlahnya terbatas jadi ini berpengaruh ke market masing-masing negara. Saat diluncurkan, Gold Line ini langsung sold dan kami tidak kebagian unitnya," kata Yudi dalam konferensi pers virtual Jumat, (27/8/2021).

Yudi juga memastikan, konsumen Indonesia tidak akan mendapat motor ini dikarenakan secara global Street Twin Gold Line hanya 1.000 unit.

Baca Juga: Kolaborasi dengan Bajaj, Akankah Triumph Luncurkan Motor Sport 250 cc di Indonesia?

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Spek Bus Sakhindra Trans yang Cabut 4 Nyawa di Malang, Pakai Sistem Pengereman Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa