Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Viral Vespa Modifikasi Selebar Jalan di Boyolali Dikendarai Polisi, Ternyata Sedang Diamankan

Dia Saputra - Minggu, 29 Agustus 2021 | 13:07 WIB
Vespa modifikasi extreme yang diamankan Satlantas Polres Boyolali.
instagram.com/satlantaspolresboyolali
Vespa modifikasi extreme yang diamankan Satlantas Polres Boyolali.

GridOto.com - Satlantas Polres Boyolali mengendarai Vespa modifikasi extreme yang viral di media sosial.

Bukan untuk gaya-gayaan, Satlantas Polres Boyolali mengendarainya saat melakukan patroli.

Kabar itu GridOto ketahui dari unggahan Instagram @satlantaspolresboyolali pada Sabtu (28/08/2021).

Setelah menjumpai kendaraan tersebut di Jalan Solo-Semarang, petugas langsung menindak para pengendara.

"Pendidikan pengendara Vespa modifikasi rewo-rewo yang membahayakan," tulis @satlantaspolresboyolali.

Satlantas Polres Boyolali amankan Vespa modifikasi extreme.
instagram.com/satlantaspolresboyolali
Satlantas Polres Boyolali amankan Vespa modifikasi extreme.

Hal itu karena modifikasi ini bisa membahayakan pengendara dan pengguna jalan lainnya.

Selain membahayakan pengendara dan pengguna jalan lain, modifikasi yang tidak sesuai juga bisa dikenai denda lo.

Baca Juga: Seken Keren - Auto Jadi Pusat Perhatian di Jalan, Ini Pilihan Pelek Aftermarket Vespa Primavera 150

Peraturan tersebut diatur dalam Pasal 277 Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009.

Dalam peraturan itu ditegaskan, pihak yang melanggar dapat dikenakan sanksi pidana penjara paling lama satu tahun atau denda paling banyak Rp 24 juta.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Mirip Transformers, Motor Listrik Ini Bisa Berubah Jadi Bajaj Modern

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa