Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hill Start Assist Cegah Mundur di Tanjakan, Kalau Gak Punya Gimana?

Dwi Wahyu R. - Jumat, 27 Agustus 2021 | 22:00 WIB
Ilustrasi. Toyota Fortuner Transmisi Otomatis Melewati Tanjakan
Rianto Prasetyo / GridOto.com
Ilustrasi. Toyota Fortuner Transmisi Otomatis Melewati Tanjakan

GridOto.com - Mundur atau merosot saat start atau mulai melaju lagi di tanjakan hal yang menakutkan para pengemudi.

Kejadian mundur atau merosot di tanjakan saat mau melaju lagi bisa dialami pengemudi mobil manual atau matic.

Untuk mengatasi masalah ini pabrikan mobil membuat fitur bernama Hill Start Assist.

Dengan fitur Hill Start Assist ini mobil yang berhenti di tanjakan ketika kaki diangkat dari pedal rem mobil tidak akan bergerak mundur selama beberapa detik.

Fitur Hill Start Assist mencegah mobil melorot atau mundur saat start di tanjakan
Rianto Prasetyo/GridOto.com
Fitur Hill Start Assist mencegah mobil melorot atau mundur saat start di tanjakan

Baca Juga: Lakukan Ini Bila Mobil Matic Kehabisan Tenaga di Tengah Tanjakan

Sehingga ada jeda waktu pengemudi untuk memindahkan kaki dari pedal rem ke pedal gas sebelum melaju kembali.

Mobil pun jadi tidak gampang mundur, cukup membantu pengemudi dalam kondisi stop and go di tanjakan.

Fitur Hill Start Assist bekerja memakai komponen yaw-rate sensor di dalam mobil yang terhubung ke sensor rem ABS.

Sensor ini berfungsi untuk mendeteksi posisi dan kemiringan mobil pada suatu bidang permukaan jalan, seperti saat berhenti di tanjakan.

Ilustrasi menggunakan mobil transmisi manual
Dok. Otomotif
Ilustrasi menggunakan mobil transmisi manual

Baca Juga: Cara Mengemudi Mobil Matic di Tanjakan, Ini Resep Rahasianya

Ketika pedal rem dilepas, yaw-rate sensor langsung mengirimkan sinyal ke sensor rem ABS untuk tetap mengaktifkan rem mobil selama beberapa detik.

Bagaimana kalau mobil Anda tidak dilengkapi Hill-Start Assist?

Apalagi kalau mobilnya transmisi manual, makin susah nih.

Tenang Anda bisa mempelajari cara start and go di tanjakan pakai mobil manual dengan menonton video di bawah ini.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa