GridOto.com - Setelah ditinggal sponsor Petronas, Sepang Racing Team (SRT) akan berganti kepemilikan usai MotoGP 2021 berakhir.
Sepang International Circuit (SIC) resmi melepas kepemilikan SRT kepada petinggi tim saat ini, Tim Prinsipal Razlan Razali dan Direktur Johan Stigefelt.
Razlan Razali dan Johan Stigefelt memastikan tidak akan memakai nama SRT lagi, hal itu baru diumumkan resmi pada gelaran MotoGP Inggris 2021 akhir pekan ini.
SRT resmi tidak ada lagi usai MotoGP 2021 berakhir, kemudian Razlan Razali dan Johan Stigefelt akan membawa bendera baru untuk musim depan tetap sebagai tim satelit Yamaha.
Sayangnya Razlan Razali dan Johan Stigefelt belum mengumumkan nama apa yang akan dipakai tim ini musim depan.
Selain itu nama Wilco Zeelenberg yang kini menjadi manajer tim SRT kemungkinan besar juga tidak dipakai musim depan.
Gosipnya Zeelenberg bakal gabung ke Suzuki untuk musim depan.
Razali dan Stigefelt menegaskan hal ini memang bukan sekadar ganti nama saja, ini adalah tim baru meskipun mereka berdua masih jadi pejabatnya, di dalamnya bakal ada restrukturisasi organisasi juga.
KOMENTAR