GridOto.com - Pemerintah Kota Solo, Jawa Tengah sudah memetuskan untuk memperpanjang Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 hingga 30 Agustus 2021 mendatang.
Dengan begitu, penutupan di sejumlah ruas jalan untuk mengendalikan mobilitas masyarakat pun masih terus berlanjut untuk mengurangi mobilitas warganya khususnya saat malam hari.
Melansir Tribunjateng.com, ruas jalan yang ditutup sementara di Kota Solo masih sama seperti sebelumnya, yakni Jalan Slamet Riyadi, Jalan Yos Sudarso, Jalan Piere Tendean, Jalan Dr Radjiman, Jalan Urip Sumoharjo dan Jalan Sutan Syahrir.
"Sementara untuk Jalan Adi Sucipto dan Gatot Subroto tetap dibuka tanpa batasan waktu," jelas Kasatlantas Polresta Surakarta, Kompol Adhytiawarman Gautama Putra, dikutip dari Tribunjateng.com, Rabu (25/08/2021).
Lebih lanjut, Adhytiawarman menuturkan bahwa jadwal penutupan enam ruas jalan di Kota Solo juga masih sama seperti sebelumnya.
"Tidak ada perubahan. Semua ditutup mulai 20.30-05.00 WIB," jelasnya.
Meski ada enam ruas jalan yang ditutup, sejumlah kendaraaan masih diperbolehkan untuk melintas.
Baca Juga: Breaking News, Jokowi Umumkan Status PPKM Terbaru, Tegaskan Ada Penurunan Level
Baca Juga: Titik Wilayah Ganjil Genap PPKM 3 Lebih Sedikit Dibanding PPKM 4. Ini Lokasinya
Di antaranya armada pemadam kebakaran, ambulans, iring-iringan jenazah, kendaraan TNI/Polri, kendaraan Satgas Covid-19, kendaraan tenaga kesehatan (nakes) Covid-19, Satgas PPKM Level 4 dan konvoi kendaraan penting.
Selain itu, Adhytiawarman juga mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan di manapun mereka berada.
"Yang terpenting masyarakat tetap mematuhi 6M, yakni menjaga jarak, mencuci tangan, memakai masker, mengurangi mobilitas, menghindari kerumunan dan menghindari makan bersama," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Solo Masih PPKM Level 4, Penutupan Jalan Lanjut.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | Tribunjateng.com |
KOMENTAR