Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

RSV Luncurkan Helm Open Face Double Visor Terbaru, Harga Cuma Rp 600 Ribuan

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Selasa, 24 Agustus 2021 | 18:27 WIB
RSV SV300 Series
RSV
RSV SV300 Series

GridOto.com - Produsen helm RSV Helmet meluncurkan produk RSV SV300 Series, untuk memberikan pilihan bagi konsumen di Indonesia.

Richard Ryan, Executive Director RSV Helmet Indonesia, mengklaim hadirnya RSV SV300 telah dinantikan sejak lama oleh pencinta helm RSV di Tanah Air.

"SV300 untuk menjawab tingginya permintaan konsumen atas pengembangan terbaru dari RSV model open face. Berbagai fitur baru kami pasangkan pada helm ini," ujar Richard kepada GridOto.com, Selasa (24/8/2021).

Disampaikan olehnya, produk helm baru ini harusnya sudah diluncurkan sejak tahun lalu.

Namun, adanya pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia membuat RSV Helmet Indonesia menunda untuk meluncurkannya.

"Sejak diluncurkan, sudah 1.900 unit SV300 langsung ludes hanya dalam kurun waktu 4 hari saja. Luar biasa respon konsumen atas produk terbaru kami ini," katanya.

Saat ini, untuk produksi RSV SV300 batch kedua sudah berjalan, dan tidak lama lagi akan tersedia di seluruh outlet RSV di Jakarta dan Bandung.

Itu juga termasuk di toko online yang telah bekerja sama dengan RSV Helmet Indonesia.

Baca Juga: Penumpang Ojek Online Harus Bawa Helm Sendiri, RSV Helmet: Bisa Meningkatkan Penjualan

Sebagai informasi, RSV SV300 Series, merupakan pengembangan desain dari produk RSV Super Color, yang telah terlebih dulu diperkenalkan.


Mengusung konsep 'Ideal to Enjoy The City', ragam fitur baru disematkan pada helm tersebut, salah satunya seperti sun visor berwarna gelap.

Tersedia switch di kiri helm untuk menaikan dan menurunkan visor itu.

RSV SV300 Series juga telah dilengkapi spoiler berwarna senada dengan kelir dari helm itu sendiri.

Oh iya, Helm open face ini memiliki berat 1.300 gram.

Di sisi lain, RSV SV300 Series telah dibekali penahan visor yang terletak di kanan-kiri helm dekat dagu.

Untuk urusan keselamatan, strap SV300 telah menerapkan sistem DD-ring.

Baca Juga: RSV Buka Gerai Resmi di Bandung, Tempatnya Asyik Bisa Pilih Helm Sekalian Ngopi

Untuk material cangkang, SV300 terbuat dari pure ABS, serta telah Standar Nasional Indonesia (SNI), DOT, dan ECE.


RSV SV300 tersedia dalam lima pilihan warna yaitu White Glossy, Black Glossy, Modern Grey, Black Mate, dan Blue Mate.

Helm ini tersedia dalam berbagai ukuran, yaitu M, L, XL, dan XXL, dengan harga Rp 610 ribu.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Korlantas Polri Mulai Latih Petugas Pakai MG EP EV, Harga Perunit Ternyata Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa