Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seken Keren - Mau Kembalikan Kenyamanan Toyota Fortuner Generasi Pertama? Harga Part Kaki-kakinya Mulai Rp 100 Ribuan

Harun Rasyid - Minggu, 22 Agustus 2021 | 17:15 WIB
Ilustrasi Toyota Fortuner generasi pertama bekas
GridOto.com
Ilustrasi Toyota Fortuner generasi pertama bekas

GridOto.com - Toyota Fortuner generasi pertama, masih terlihat gagah dan berkelas dengan desain mengotaknya.

Bagi yang memiliki budget terbatas, bisa melirik Toyota Fortuner bekas bermesin bensin 2.700 cc tahun 2005 sampai 2008 yang harganya mulai Rp 120 jutaan.

Selain itu, mesin dan kaki-kaki Big SUV andalan PT Toyota Astra Motor (TAM) ini disebut tak memiliki penyakit tertentu.

"Mesin sih enggak ada penyakitnya asalkan dirawat dengan rutin. Selain itu kaki-kakinya juga kokoh, paling ganti part saja karena usia pemakaian," ujar Herry dari bengkel Toyota Sejati Motor di Blok M Mall, Jakarta Selatan kepada GridOto.com, Sabtu (21/8/2021).

"Part kaki-kaki tersebut misalnya ball joint sama tie rod. Sementara kalau sokbreker itu jarang rusak, namun hal ini tergantung medan atau permukaan jalan yang sering dilewati, dan gaya mengemudikan mobilnya juga," sambungnya.

Herry juga mengungkapkan bahwa, kaki-kaki Toyota Fortuner generasi pertama terbilang lebih bandel dibanding generasi kedua yang sudah memiliki tipe VRZ dan SRZ.

"Fortuner generasi kedua atau keluaran 2016 ke bawah, secara desain memang jauh lebih modern tapi soal part kaki-kaki semisal sokbreker dan ball joint-nya, justru lebih sering kena dibanding generasi pertama," jelasnya.

Baca Juga: Seken Keren - Biar Enggak Kaget Saat Beli, Ini Konsumsi BBM Toyota Fortuner Generasi Pertama Mesin 2.700 cc dengan Penggerak 4x4

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa