Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

PPKM Level 4 Diperpanjang, Titik Penyekatan di Kabupaten Bekasi Malah Dibuka, Begini Penjelasan Polisi

Ruditya Yogi Wardana - Rabu, 18 Agustus 2021 | 17:07 WIB
Ilustrasi penyekatan arus lalu lintas
Dok Polres Tabanan
Ilustrasi penyekatan arus lalu lintas

GridOto.com - Pemerintah Pusat sudah memutuskan memperpanjang Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 hingga 23 Agustus 2021 mendatang.

Mengerti hal itu, sejumlah wilayah pun terpantau masih terus menerapkan penyekatan arus lalu lintas.

Tapi beda ceritanya di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat yang justru membuka titik penyekatan arus lalu lintas.

Melansir dari Wartakotalive.com, keputusan ini diambil karena adanya kelonggaran pada kebijakan PPKM Level 4 lanjutan dan Pemerintah Pusat menilai kasus Covid-19.

Kasatlantas Polres Metro Bekasi, AKBP Argo Wiyono menyebutkan sekarang ada sejumlah titik penyekatan di Kabupaten Bekasi yang dibuka.

Mulai dari Jalan Raya Rengas Bandung, Kecamatan Kedungwaringi dan Jalan Raya Inspeksi Kalimalang, Kecamatan Tambun Selatan.

Hingga empat akses menuju pintu tol Jakarta-Cikampek, seperti Gerbang Tol (GT) Tambun Grand Wisata, GT Cikarang Barat, Cibatu dan Cikarang Pusat.

"Penyekatan di Tambun dan Kedungwaringin sudah dibuka, termasuk akses menuju gerbang tol," jelas Argo, dikutip dari Wartakotalive.com, Rabu (18/08/2021).

Baca Juga: Enggak Pakai Pos Penyekatan Lagi, Begini Cara Polres Tangsel Menekan Mobilitas Selama PPKM Level 4

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Begini Cara Melepas Ban Serep Innova Zenix, Kuncinya Ada di Balik Karpet Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa