Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Banyak yang Belum Tahu, Nama Yamaha Mio Ternyata Mengandung Arti yang Cewek Banget

Naufal Shafly - Selasa, 17 Agustus 2021 | 21:05 WIB
Yamaha Mio all varian
Kolase GridOto.com
Yamaha Mio all varian

GridOto.com - Sebagian besar masyarakat Indonesia, pasti sudah enggak asing lagi dengan Yamaha Mio.

Yup, skuter matik andalan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) ini sempat sangat populer, mulai dari kalangan anak muda sampai ibu rumah tangga pun dibuat terpesona.

Bahkan, Yamaha Mio juga disebut-sebut sebagai pelopor meningkatnya penjualan skuter matik di Tanah Air.

Yamaha Mio setidaknya telah hadir dalam 9 generasi dan masih dipasarkan di Tanah Air hingga sekarang.

Tapi sobat tahu enggak sih apa arti nama Yamaha Mio? Kalau belum tahu, simak artikel ini sampai habis ya!

Menurut Dyonisius Beti, Executive Vice President and Chief Operating Officer YIMM, Mio merupakan hasil pemikiran Yamaha Indonesia.

"Kami saat itu pikir cari nama yang mudah diingat atau familiar, jadi kami pilih Mio," ucap pria yang akrab disapa Dion itu saat diskusi dengan OTOMOTIF Group, Jumat (14/8/2021).

"Nama Mio dipilih karena perempuan kan ingin tampil cantik, nah Mio itu artinya cantik dari bahasa Italia," lanjutnya.

Baca Juga: Bukan Nouvo Apalagi Mio, Petinggi Yamaha Dyonisius Beti Ungkap Skutik Garputala yang Pertama Dihadirkan di Indonesia

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa