Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2021

Pakai Ban Slick di Trek Basah saat MotoGP Austria 2021 hingga Jadi Pemenang, Ini Alasan Brad Binder

Ruditya Yogi Wardana - Senin, 16 Agustus 2021 | 20:30 WIB
Pembalap Red Bull KTM Factory Racing, Brad Binder pilih nekat balapan dengan ban slick di trek basah saat MotoGP Austria 2021, Minggu (15/08/2021).
MotoGP.com
Pembalap Red Bull KTM Factory Racing, Brad Binder pilih nekat balapan dengan ban slick di trek basah saat MotoGP Austria 2021, Minggu (15/08/2021).

GridOto.com - Pembalap tim Red Bull KTM Factory Racing, Brad Binder, termasuk nekat di balapan MotoGP Austria 2021 kemarin, Minggu (15/08/2021).

Pasalnya balapan yang awalnya digelar dalam kondisi kering, tiba-tiba harus dilanjutkan dengan trek yang basah karena hujan.

Beberapa pembalap di barisan depan memutuskan untuk ganti motor dengan ban basah, namun Brad Binder justru tetap tancap gas.

Yup, ia memilih untuk nekat tetap balapan dengan ban slick di kondisi trek basah.

Untungnya, pembalap asal Afrika Selatan ini berhasil menyelesaikan balapan, bahkan keluar jadi pemenang di MotoGP Austria 2021.

"Ketika saya melihat pembalap lain masuk ke pit lane saat lap 25, pada saat itu saya merasa ini waktunya untuk bertaruh," jelas Binder, dikutip dari Motosan.es.

Ia melanjutkan, dirinya sudah tidak memikirkan lagi apakah dirinya bisa bertahan di trek atau malah crash.

Keputusan nekatnya membuatnya bisa melaju cepat di Sektor 1 untuk meninggalkan rival-rivalnya.

Editor : Dida Argadea
Sumber : Motosan.es

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Enak Buat Liburan Sekeluarga, Harga Mobil Bekas Innova Reborn Bensin, Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa