GridOto.com - Sang pemuncak klasemen, Fabio Quartararo, berhasil menjadi pembalap tercepat pada sesi warm up MotoGP Austria 2021.
Fabio Quartararo mencetak waktu tercepat 1 menit 23,629 detik pada sesi ini.
Quartararo juga menunjukkan ritme konsisten sepanjang sesi pemanasan ini.
Posisi 2 dipegang oleh Johann Zarco yang tertinggal 0,382 detik dari Quartararo.
Zarco sempat mengalami crash pada akhir sesi, beruntung tidak parah dan sang pembalap bisa langsung kembali ke paddock-nya.
Posisi 3 ada Francesco Bagnaia yang akan start pada posisi 3 juga saat balapan nanti.
Aleix Espargaro menempati posisi 4 dengan waktu 0,512 detik lebih lambat dari pembalap tercepat.
Sementara itu, Jorge Martin yang start dari posisi terdepan menempati posisi 5.
Baca Juga: Kena Hukuman Larangan Balapan MotoGP Austria 2021, Maverick Vinales Minta Maaf ke Yamaha
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR