Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pengolongan SIM C Baru Dikebut Bulan Agustus, Begini Update Terbarunya

M. Adam Samudra - Sabtu, 14 Agustus 2021 | 15:18 WIB
Ilustrasi SIM
GridOto.com
Ilustrasi SIM

GridOto.com - Penggolongan Surat Izin Mengemudi (SIM C) rencananya akan segera diberlakukan bulan ini.

Meski belum ditentukan tanggalnya, kekinian Korlantas Polri tengah mengebut persiapan sarana dan prasarana pendukung.

Kasi Standar Pengemudi Ditregident Korlantas Polri, AKBP Roby Septiadi pun berikan penjelasan.

Menurut Roby, adapun satu tahapan dimaksudnya ialah menunggu pengesahan Peraturan Kakorlantas (Perkakor) mengenai teknis standar operasional prosedur (SOP) penerbitan SIM.

Baca Juga: Jangan Panik Dulu, Penggolongan SIM C Belum Diterapkan Agustus 2021 Ini, Begini Penjelasan Polisi

"Saat ini kami masih baru mau bahas Peraturan Kakorlantas  (Perkakor). Karena kita masih mempersiapkan aturan dan kelengkapan sarana dan prasarana," ucap Roby kepada GridOto.com, Sabtu (14/8/2021).

Penggolongan SIM C ini tertuang dalam Peraturan Polisi (Perpol) Nomor 5 Tahun 2021 tentang Penerbitan dan Penandaan Surat Izin Mengemudi.

Adapun penggolongan SIM sepeda motor ini dibedakan berdasarkan kapasitas mesin motor yang digunakan.

Baca Juga: Motor Listrik Masuk Golongan SIM C1 dan C2, Bolehkah Saat Ini Dipakai di Jalan Raya?

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa